Categories: Kayong UtaraNasional

Kayong Running se-Kalimantan Barat Digelar di Pantai Pulau Datok

KalbarOnline, KKU – Pemkab Kayong Utara melalui Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kayong Utara (KKU) menggelar Kayong Running se-Kalimantan Barat 2023 di Pelantaran Sail Karimata, Pantai Pulau Datok, Kecaramatan Sukadana, Sabtu (16/09/2023).

Kegiatan tersebut dilaksanaman dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke 40.

Kayong Running se-Kalimantan Barat 2023 dibagi menjadi tiga kategori, 3 Km Pelajar Putri, 5 Km Pelajar Putra, 5 Km Umum Putri dan 10 KM Umum Putra.

Acara ini turut dihadiri langsung oleh Bupati Kayong Utara, Citra Duani didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Kayong Utara, Yayuk Citra Duani dan unsur Forkopimda Kayong Utara, sejumlah Kepala OPD serta tamu undangan.

Pada kesempatan itu, Bupati KKU, Citra Duani berpesan kepada peserta lomba Kayong Running se-Kalimantan Barat 2023 tetap menjaga sportivitas demi berprestasi mengharumkan nama pribadi, kabupaten kota atau tempat tinggal masing-masing.

Selain itu, Citra juga mengapresiasi dinas pemuda, olahraga dan pariwisata yang bersinergi dengan jajaran pengurus cabang atletik Kayong Utara dan event organizer yang telah bekerja keras mempersiapkan perlombaan ini.

“Semoga semua jerih payah kita selama ini akan membuahkan hasil yang baik dan maksimal serta dicatat sebagai amal ibadah disisi sang pencipta,” kata Citra Duani.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kabupaten Kayong Utara, Yayuk Citra Duani yang secara resmi membuka kegiatan Kayong Running se-Kalimantan Barat 2023 mengapresiasi terlaksananya kegiatan tersebut. Menururnya kejuaraan ini mampu memadukan kebugaran jasmani, kreatifitas, membangkitkan semangat olahraga serta geliat pariwisata KKU.

“Saya juga menyampaikan apresiasi kepada penyelenggara sebagai salah satu upaya membangkitkan semangat olahraga dan geliat pariwisata di Kabupaten Kayong Utara,” ucap Yayuk Citra Duani. (Santo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

11 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

14 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

16 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

16 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

16 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

16 hours ago