Categories: Kabar

Tak Terima Sering Dimaki, ABK Nekat Tusuk Kapten Kapal Perkasa Abadi Tiga

KalbarOnline, Kayong Utara – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Kayong Utara mengungkap kasus tindak pidana percobaan pembunuhan km yang dilakukan oleh Anak Buah Kapal (ABK) kepada kapten Kapal Motor (KM) Perkasa Abadi Tiga di Kecamatan Kepulauan Karimata, Kayong Utara.

Kapolres Kayong Utara, AKBP Achmad Dharmianto menyampaikan, kejadian itu berlangsung pada Sabtu (02/09/2023) sekira pukul 02.00 WIB dini hari. Kapal saat itu berada di perairan laut utara, 42 mil dari Desa Betok Jaya, Kecamatan Kepulauan Karimata, Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat.

“Saat itu korban sedang tertidur di ruang kemudi kapal, saat itu bangun terkejut TSK (tersangka) berinisial HD melakukan penusukan berupa penikaman atau penganiayaan dengan 1 buah pisau miliknya ke arah kepala bagian belakang korban sebanyak 5 kali,” katanya, Rabu (13/09/2023).

Hal itu disampaikan AKBP Achmad saat menggelar jumpa pers dengan didampingi Kasatreskrim, IPTU Hendra dan Kasatresnarkoba, IPTU Ronald Wahyu.

“Saat itu korban terkejut dan berusaha menahan pisau yang dipegang oleh tersangka. Sehingga mengakibatkan luka pada tangan sebelah kiri korban,” tambahnya.

Kapolres menerangkan, motif perbuatan nekat pelaku ialah karena merasa sakit hati, lantaran sering dimaki dengan kata-kata yang tidak pantas.

Kasatreskrim IPTU Hendra menerangkan, bahwa pelaku berasal dari Pulau Jawa, kemudian direkrut untuk bekerja di kapal KM Perkasa Abadi Tiga.

“Korban adalah kapten kapalnya, pada saat kejadian memang mengalami luka yang cukup parah, sehingga harus dilarikan ke pulau terdekat untuk dapat pertolongan di puskesmas,” jelasnya.

Atas perbuatannya, HD kini dijerat dengan Pasal 338 KUHPidana, Pasal 53 KUHPidana dan Pasal 351 ayat 1 KUHPidana. (Santo)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

13 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

15 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

15 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

15 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

15 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

15 hours ago