Categories: Singkawang

Cabut Undi Gebyar Kemerdekaan UPT PPD Wilayah Singkawang, Untuk Masing-masing 15 Pemenang Samsat Singbebas

KalbarOnline, Singkawang – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kalimantan Barat (Kalbar) melalui UPT Pelayanan Pendapatan Daerah (PPD) Wilayah Singkawang melaksanakan cabut undi program doorprize Gebyar Kemerdekaan, pada Senin (04/09/2023).

Pengundian pemenang dilaksanakan melalui live Instagram Samsat Singbebas, untuk masing-masing 15 pemenang dari Samsat Singkawang, Bengkayang dan Sambas.

Kepala UPT PPD Wilayah Singkawang, M Adi memastikan, bahwa cabut undi ini dilaksanakan secara transparan, tanpa ada rekayasa.

“Jadi dipastikan, pemenang adalah betul-betul yang beruntung sesuai nomor kupon masing-masing,” ujarnya saat penyerahan hadiah untuk para pemenang Samsat Singkawang, Selasa (05/09/2023).

Usai penyerahan hadiah untuk pemenang Kota Singkawang, selanjutnya dilaksanakan penyerahan hadiah untuk 15 pemenang Samsat Bengkayang pada, Rabu (06/09/2023), dan penyerahan untuk 15 pemenang Samsat Sambas pada, Kamis (07/09/2023).

Kepala UPT PPD Wilayah Singkawang, M Adi, Kasatlantas Polres Singkawang dan Kacab Jasa Raharja foto bersama pemenang hadiah doorprize program Gebyar Kemerdekaan di Samsat Singkawang, Selasa (05/09/2023). (Foto: Istimewa)

“Jadi program Gebyar Kemerdekaan ini merupakan bentuk sinergitas antara UPT PPD Wilayah Singkawang bersama para mitra, baik itu pihak kepolisian (Polri), Jasa Raharja, dealer kendaraan bermotor, Bank Kalbar dan juga Bank Rakyat Indonesia (BRI),” ungkapnya.

Program tersebut lanjut dia, dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI). Selain doorprize, program yang berlangsung sejak 7 Agustus 2023 dengan nama Gebyar Kemerdekaan itu, juga memberikan merchandise atau souvenir secara langsung kepada para wajib pajak, atau masyarakat yang taat pajak. Seperti gantungan kunci, buku, gelas dan notebook.

“Jadi program ini merupakan bentuk perhatian pemerintah daerah kepada wajib pajak yang patuh dan taat untuk membayar pajak,” terangnya.

Gebyar Kemerdekaan ini menurutnya, berlaku untuk wajib pajak yang membayar pajak kendaraannya langsung ke kantor Samsat Singkawang, Samsat Bengkayang dan Samsat Sambas. Sementara pembagian nomor undian doorprize telah dilakukan sampai 31 Agustus 2023 lalu.

“Jadi hari Selasa penyerahan hadiah untuk Singkawang, tanggal 6 untuk Bengkayang, dan tanggal 7 untuk Sambas. Semoga (dengan program Gebyar Kemerdekaan ini) tingkat kepercayaan masyarakat pada pelayanan publik di perpajakan dapat (terus) meningkat,” harapnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

PWI Kalbar Komitmen Dukung KPU Sukseskan Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat berkomitmen untuk mendukung Komisi Pemilihan…

12 hours ago

Tersangka Korupsi Dana Desa Tekalong Dipindahkan ke Rutan Kelas 2 Pontianak

KalbarOnline, Putussibau - Filemon Siderasi, mantan Kepala Desa Tekalong, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu yang…

13 hours ago

Peletakkan Batu Pertama Pembangunan GOR Indoor, Wujud Nyata Komitmen Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo meletakkan batu pertama pembangunan Gelanggang…

13 hours ago

PKRS Pontura Studi Tiru Program PKRS RSUD SSMA

KalbarOnline, Pontianak - Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

13 hours ago

Tari Gasing dari Pontianak Pukau Peserta Apeksi di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak - Suguhan tari gasing yang ditampilkan para penari dari Kota Pontianak menyita perhatian…

13 hours ago

Harisson Apresiasi Kodam XII Tanjungpura, Berhasil Gagalkan Selundupan Sabu 21 Kg

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memberikan apresiasi kepada jajaran…

13 hours ago