Categories: HeadlinesPontianak

Forum Koordinasi BEM Kalbar Bentangkan Bendera Merah Putih 178 meter

KalbarOnline, Pontianak – Forum Koordinasi BEM se-Kalimantan Barat melakukan pembentangan bendera merah putih sepanjang 178 meter di Bundaran Tugu Digulis, Kota Pontianak, Kamis (17/8/2023).

Tidak hanya itu, bendera besar dengan ukuran panjang 15 meter dan lebar 9 meter juga ikut dibentangkan oleh para mahasiswa.

Tepat pukul 09.30 WIB, bendera merah putih dibentangkan dan diputar lagu kebangsaan Indonesia Raya. Para pengendara sepeda motor, mobil, maupun pejalan kaki di sekitar Jalan Ahmad Yani dan Bundaran Tugu Digulis berhenti sejenak dan turut menyanyikan lagu kebangsaan.

Salah satu perwakilan dari Forum Koordinasi BEM se-Kalbar, Rahul Fikri menerangkan, kegiatan pembentangan bendera merah putih ini sebagai bentuk menyemarakkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78.

“Kita Aliansi Forum Koordinasi BEM se-Kalbar dan kawan-kawan yang ada di Kalbar mengadakan kegiatan ini untuk merayakan HUT ke-78 RI,” ujarnya.

Mewakili teman-temannya, Rahul ingin kegiatan seperti ini bisa terus dilakukan setiap tahun dalam merayakan HUT RI.

“Intinya kita dari mahasiswa ingin menyambut dan merayakan kemerdekaan, serta menunjukkan bentuk semangat dan cinta kita kepada tanah air,” ungkapnya.

Tidak hanya pembentangan bendera, Forum Koordinasi BEM se-Kalimantan Barat juga mengadakan berbagai kegiatan lain.

“Agenda kita bukan hanya pembentangan bendera saja, tapi akan berlanjut seperti dialog kebangsaan, fun futsal, serta nonton bareng film perjuangan,” tukasnya. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

4 mins ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

14 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

16 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

17 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

17 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

17 hours ago