Bupati Kapuas Hulu Hadiri Acara Verifikasi Lapangan Nominasi Role Model TPMB Tingkat Nasional

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri acara verifikasi lapangan nominasi role model TPMB tingkat nasional di Praktek Mandiri Bidan (PMB) Sinurani, Desa Miau Merah, Kecamatan Silat Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu, Selasa (15/08/2023) pagi.

Pada kesempatan tersebut Bupati Kapuas Hulu memberikan apresiasi kepada tempat Praktek Mandiri Bidan Sinurani yang telah mendapat nominasi terbaik regional di luar Jawa. Menurutnya, tentu ini menjadi salah satu prestasi yang luar biasa dan sekaligus membuktikan bahwa untuk masuk nominasi tersebut sudah melalui penilaian-penilaian terhadap kinerja dan bagaimana pelayanan yang diberikan di tempat praktek ini.

“Tentu ini yang menjadi harapan kita ke depan semakin memotivasi pada para medis yang bertugas di sini, agar terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang ada di Kabupaten Kapuas Hulu,” ujarnya.

Kata Bupati, keberadaan tempat praktek bidan ini sangat membantu masyarakat dan pemerintah daerah, karena akses masyarakat untuk menuju ke puskesmas sangat jauh.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan foto bersama di sela-sela menghadiri acara verifikasi lapangan nominasi role model TPMB tingkat nasional di Praktek Mandiri Bidan (PMB) Sinurani, Selasa (15/08/2023). (Foto: Ishaq)

“Kita ketahui Kabupaten Kapuas hulu ini merupakan wilayah sangat luas yang terluas di Kalimantan barat, sehingga untuk akses dari suatu daerah, dari desa ke desa lain menuju ke kecamatan lain sangat jauh sekali,” ungkapnya.

“Dengan adanya tempat praktek bidan ini, tentu membantu masyarakat-masyarakat  kita yang jauh dari lokasi puskesmas,” tambahnya.

Bupati juga berharap, agar ke depan tempat praktek swasta bidan yang ada di Kabupaten Kapuas Hulu termotivasi dengan tempat Praktek Bidan Sinurani yang mendapat nominasi.

“Sehingga memberikan motivasi kepada teman-teman yang lain yang bekerja di bidang ini,” pungkasnya. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Hasil Kurasi Terbaru, 12 Desa Wisata di Kalbar Masuk Nominasi 300 Besar ADWI 2024, Ini Daftarnya

KalbarOnline, Pontianak - Berdasarkan hasil kurasi terbaru dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI,…

2 hours ago

Kota Pontianak Siap Meriahkan Rakernas APEKSI XVII di Balikpapan

KalbarOnline, Pontianak – Kota Pontianak akan turut berpartisipasi memeriahkan acara tahunan Rapat Kerja Nasional (Rakernas)…

4 hours ago

Dua Kampung Wisata di Pontianak Masuk Nominasi ADWI 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI telah mengumumkan sedikitnya 500 desa…

4 hours ago

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

8 hours ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

9 hours ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

1 day ago