Categories: KetapangPolitik

Panaskan Mesin Politik, Demokrat Ketapang Gelar Rakercab dan Bimtek Bacaleg

KalbarOnline, Ketapang – DPC Partai Demokrat Ketapang melaksanakan Rapat Kerja Cabang (Rakercab) tingkat kabupaten dengan tema “Menyongsong 191 Hari Menuju Pemilu 2024” di gedung Pancasila, Jalan S Parman, Minggu (06/08/2023) pagi.

Kegiatan yang dihadiri oleh ratusan bacaleg dan kader Demokrat Ketapang itu juga dirangkai dengan bimbingan teknis (bimtek) terhadap bacaleg. Rakercab Demokrat ini juga turut dihadiri oleh pengurus DPP Demokrat, Herzaky Mahendra Putra.

Ketua DPC Demokrat Ketapang, H Rasmidi mengaku bangga dengan kehadiran kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) dan Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra pada rakercab di Ketapang.

“Kita sangat senang dengan kehadiran beliau. Beliau ini asli orang Kalbar dan Caleg DPR RI Dapil Kalbar. Mungkin kita sudah tidak asing lagi karena hari-hari sering tampil di televisi,” ucapnya.

Rasmidi menyebut kalau rakercab ini merupakan rangkaian tugas partai dalam mengantarkan 45 orang caleg untuk ke KPU agar bisa menjadi peserta pemilu 2024. Selain itu, kegiatan ini juga terdapat pendidikan politik baik dari partai maupun aturan main dari KPU dan Bawaslu sebagai narasumber.

“Demokrat Ketapang siap untuk memenangkan pileg dan pilpres 2024. Sementara kita untuk pilkada masih belum bisa bicara banyak karena kita saat ini hanya punya 2 kursi. Namun untuk pilkada Ketapang  tahun 2024 kita akan berkaca pada hasil pileg 2024. Target kita pada pileg 2024 maksimal 9 kursi,” ungkapnya.

Selain itu, Rasmidi juga menyebutkan kalau Demokrat Ketapang solid mendukung AHY sebagai Ketua Demokrat dan siap memenangkan Anies Baswedan sebagai presiden dan AHY sebagai wakil presiden pada koalisi perubahan untuk perbaikan di pilpres 2024.

“Saya tegaskan kepada semua kader Demokrat Ketapang agar tetap solid dan  tegak lurus pada perintah DPP dan Ketum AHY,” tegasnya.

Sementara itu, Herzaky Mahendra Putra mengaku sangat senang bisa hadir di Rakercab Demokrat Ketapang. Karena menurutnya, ini merupakan kali pertama dirinya menginjakan kaki di bumi Ketapang.

“Saya minta minimal pada pemilu 2024 DPC Ketapang dapat 5 kursi. Pada peta politik nasional jangan salah ya, Ketapang ini masuk loh karena di sini banyak sumber alamnya dan ini daerah tertua di Ketapang jadi harus kita rebut kemenangan di sini, karena tugas kita berpolitik dan berpartai adalah untuk merebut kekuasaan,” ujarnya.

Ia juga mengatakan, jika ingin mensukseskan Partai Demokrat, para kader harus kompak. Karena menurutnya, beda di politik dan di tentara, di tentara musuhnya jelas, sementara di politik musuh tidak ketahuan dan bisa saja ada di sebelah. Oleh karenanya, semua kader diminta harus sama-sama berjuang, solid dan kompak.

“Pada 2019, survey kita di peringkat 7 dan 8 saat ini 2023 hasil survey kita di peringkat 4 dan 3, jadi kita optimis untuk menang baik di pileg maupun pilpres,” sebutnya.

Herzaky juga berpesan, kepada semua kader Demokrat Ketapang untuk tetap solid dan semangat bekerja untuk memenangkan Partai Demokrat agar terjadi perubahan dan perbaikan.

“Di Pilpres nanti kita tegak lurus untuk memenangkan pasangan Anies Baswedan dan AHY. Saya harap di Ketapang menjadi awal mula perjuangan itu,” pesanya. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Seorang Pemancing Ikan Ditemukan Tewas di Pantai Pasir Mayang

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang pria ditemukan tak bernyawa di Pantai Pasir Mayang, Dusun Pampang…

4 hours ago

Karya Bakti TNI dan Warga, Perbaiki Jembatan Penghubung Antara Desa Miau Merah dan Desa Bukit Penai

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Personel Koramil 11/Silat Hilir jajaran Kodim 1206/Putussibau bersama warga melaksanakan karya…

6 hours ago

Berperan Turunkan Angka Stunting Kalbar, Pj Gubernur Harisson Apresiasi PKK Kapuas Hulu

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson  menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Kapuas…

14 hours ago

Hadiri Pembukaan PD-PKPNU, Wabup Ketapang Harap Kader NU Tak Mudah Dipecah Belah

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Pembukaan Kegiatan Pendidikan Dasar Kader Penggerak Nahdlatul…

14 hours ago

Wabup Ketapang Jadi Inspektur Upacara Pembukaan TMMD ke-120 di Desa Mayak

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan menjadi Inspektur Upacara Pembukaan (TMMD) TNI Manunggal Membangun…

14 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Rakor Pemberantasan Korupsi Terintegrasi oleh KPK RI

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Program Pemberantasan…

14 hours ago