Categories: Kapuas Hulu

Peringatan Tahun Baru Islam 1445 H, Ketua DPRD Kapuas Hulu Lepas Pawai Taaruf Kelurahan Hilir Kantor

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangkaian memperingati 1 Muharam atau Tahun Baru Islam 1445 Hijriah. Pengurus Masjid Silaturahmi, Kelurahan Hilir Kantor Kecamatan Putussibau Utara, Kabupaten Kapuas Hulu menggelar pawai taaruf yang diikuti ratusan warga Kelurahan Hilir Kantor, Rabu (19/07/2023).

Sebelum pawai taaruf dimulai, dilakukan shalat Maghrib dan Isya berjemaah serta pembacaan surah Yasin.

Pawai taaruf sendiri dilepas secara resmi oleh Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Kuswandi yang kala itu hadir bersama istrinya Agustini Kuswandi.

Dalam kesempatan itu, Kuswandi mengucapkan Selamat Tahun Baru Islam 1445 Hijriah tahun 2023 Masehi.

“Saya berharap kepada peserta yang mengikuti pawai taaruf ini agar tertib serta menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga tidak mengganggu lalu lintas,” pesannya.

Kuswandi berharap, melalui peringatan Tahun Baru Islam 1445 Hijriah ini, seluruh masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu selalu mendapatkan berkah dan ridho dari Allah SWT.

Sebelumnya, acara pawai taaruf tersebut diawali dengan membaca Shalawat Nabi yang dipimpin  langsung Ketua DPRD Kapuas Hulu Kuswandi sekaligus melepas pawai taaruf. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

16 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

20 hours ago