Daerah yang Mampu Kendalikan Inflasi Bakal Dapat Dana Insentif Sebagai Reward

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah pusat kembali menggelar rapat koordinasi (rakor) Pengendalian Inflasi Daerah yang dipimpin Menteri Dalam Negeri, Muhammad Tito Karnavian, pada Senin (17/07/2023).

Rakor ini turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson secara daring, dari ruang Data Analytic Room Kantor Gubernur Kalimantan Barat. Hadir mendampingi Sekda Kalbar, yakni Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Ignasius dan Kepala Biro Perekonomian Setda Provinsi Kalbar, Frans Zeno.

Dalam arahan singkatnya, Mendagri Tito menyampaikan, bahwa rakor ini merupakan merupakan perintah langsung dari Presiden Republik Indonesia dan sedianya telah menjadi agenda rutin tiap awal minggu sejak bulan September 2022 lalu.

“Saat itu inflasi kita mencapai 5,9 %. Berkat kerja sama kita semua, berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik, pada bulan Juni 2023 angka inflasi kita telah mencapai 3,5 %. Izinkan Saya atas nama Bapak Presiden menyampaikan terima kasih kepada semua stakeholder, terutama pusat dan daerah, atas kehadiran dan kerjasamanya selama ini,” ujarnya.

Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson mengikuti rakor Pengendalian Inflasi Daerah secara daring, dari ruang Data Analytic Room, Kantor Gubernur Kalimantan Barat. (Foto: Biro Adpim For KalbarOnline.com)

Tito menyampaikan, bahwa Presiden RI, Jokowi menargetkan inflasi Indonesia harus berada di angka 3 %. Oleh karenanya, dirinya meminta setiap daerah atau stakeholder harus serius memantau jenis komoditas yang mengalami kenaikan harga barang dan jasa.

“Aktifkan satgas pangan yang dipimpin oleh sekda. Hal itulah yang dimaksudkan oleh presiden, bahkan beliau (Presiden Jokowi) sendiri selalu mengecek ke pasar-pasar setiap kali kunjungan, begitu juga seharusnya yang dilakukan oleh para kepala daerah,” pesannya.

Selanjutnya, Tito mengemukakan, bagi daerah-daerah yang berhasil menekan angka inflasinya, maka Menteri Keuangan RI akan memberikan Dana Insentif Daerah (DID) sebagai reward.

“Sekarang sudah dalam masa penilaian lintas instansi, dan nanti akan diumumkan pada waktunya untuk kemudian diundang ke Jakarta dan dibuat acara khusus. Semoga bisa memotivasi rekan-rekan para kepala daerah untuk mengendalikan inflasi di daerahnya,” ujarnya. (Jau)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pulang Beli Pulsa, Gadis Remaja di Pontianak Timur Dicabuli Pemilik Bengkel

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pemilik bengkel berinisial A (46 tahun) di Jalan Tanjung Raya 2,…

4 hours ago

IKA Unhas Kalbar: Kolaborasi untuk Negeri

KalbarOnline, Pontianak - Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin  (IKA Unhas) Provinsi Kalimantan Barat bakal menggelar…

5 hours ago

Bupati Fransiskus Ungkap Baru 53 Desa di Kapuas Hulu yang Sudah Deklarasi Stop ODF

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dari 278 desa dan 4…

21 hours ago

Tanah Longsor Landa Kabupaten Landak, Jalan Ngabang – Serimbu Sempat Terputus

KalbarOnline, Landak - Tingginya intensitas hujan di Kabupaten Landak dalam beberapa hari terakhir ini telah…

21 hours ago

PWI Kalbar Audiensi ke KONI, Perkuat Silaturahmi dan Kerja Sama Media

KalbarOnline, Pontianak - Jajaran pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalimantan Barat melakukan kunjungan kehormatan…

22 hours ago

Diterjang Angin Kencang, Motor Air Milik Nelayan Karam di Perairan Muara Teluk Batang

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebuah motor air milik seorang nelayan karam di perairan muara Teluk…

1 day ago