Categories: Kabar

Dekranasda Pontianak Timba Ilmu Daur Ulang Plastik di Rappo Impact Center

KalbarOnline, Pontianak – Sampah plastik masih menjadi persoalan yang dihadapi seluruh daerah perkotaan. Hal ini lantaran sampah jenis plastik baru terurai hingga ratusan tahun lamanya. Sehingga sekarang sudah mulai banyak upaya mengelola sampah-sampah plastik.

Di Makassar, terdapat tempat daur ulang plastik bernama Rappo Impact Center. Di sini, sampah-sampah kantong plastik diproses dan didaur ulang menjadi produk berupa tas unik dan bernilai ekonomis. Rappo juga dipercaya sebagai penyedia tas souvenir yang diberikan kepada para wali kota yang hadir pada Rakernas Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi)  ke XVI di Kota Makassar.

Ketua Dekranasda Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie bersama rombongan berkesempatan mengunjungi dan melihat langsung proses daur ulang plastik di Rappo Impact Center Makassar saat menghadiri Rakernas Apeksi XVI, Kamis (13/07/2023).

Pengelola Rappo Impact Center menjelaskan bagaimana awal berdirinya pusat daur ulang ini hingga proses daur ulang plastik menjadi tas yang bisa digunakan sebagai souvenir.

“Kami berkunjung ke sini ingin melihat langsung dan belajar bagaimana proses pendauran ulang hingga menjadi sebuah produk. Mudah-mudahan nantinya bisa diimplementasikan di Kota Pontianak,” ujarnya.

Dalam aktivitasnya, Rappo Impact Center juga memberdayakan masyarakat setempat, terutama ibu-ibu rumah tangga. Hal ini sangat diapresiasi Yanieta karena dengan demikian ikut membantu mengangkat perekonomian keluarga.

“Kehadiran Rappo Impact Center ini juga memberikan dampak positif bagi warga sekitar terutama ibu-ibu rumah tangga untuk membantu perekonomian keluarga,” ungkapnya.

Pemanfaatan sampah plastik menjadi sesuatu yang bermanfaat merupakan sebuah langkah yang positif untuk mengurangi sampah sebagaimana pemerintah pusat telah membuat regulasi bahwa tahun 2030, sampah yang dikelola harus bisa ditekan minimal 30 persen

“Di sini kita melihat bahwa sampah plastik yang tadinya tidak berguna dan dibuang begitu saja, ternyata bisa diproses dan menjadi tas-tas yang menarik,” imbuhnya. (Indri)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bank Kalbar Terima Penghargaan Indonesia Sales Marketing Award 2024

KalbarOnline, Jakarta – Tahun 2024 merupakan tahun “hoki” bagi Bank Kalbar, penghargaan demi penghargaan dari…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Harap Program “Rimba Pakai Kemuka Ari” Mampu Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Bertempat di Hotel Ibis Pontianak, Penjabat Gubernur  Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat…

1 hour ago

Pemprov Kalbar Raih 2 Penghargaan Anugerah Reksa Bandha 2023

KalbarOnline, Pontianak - Pada pertengahan tahun 2024, Kanwil DJKN Kalimantan Barat kembali menggelar agenda tahunan…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Ajak Para Kepala Perangkat Daerah Ikut Tuntaskan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Bertempat di Hotel Golden Tulip Pontianak, Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson…

1 hour ago

Resmikan Mini Soccer Rusunawa Untan, Windy Optimis Sport Tourism Kalbar Semakin Menggeliat

KalbarOnline, Pontianak - Pj Ketua TP PKK Kalbar, Windy Prihastari Harisson yang juga Kepala Dinas…

1 hour ago

Hadiri Pengukuhan 8 Guru Besar IAIN Pontianak, Harisson Optimis IPM Kalbar Semakin Maju

KalbarOnline, Kubu Raya - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri acara pengukuhan 8 Guru…

2 hours ago