Categories: Kapuas HuluNasional

Kementerian Perikanan dan Kelautan RI Kunjungi SDN 29 Tanjungjati Putussibau Selatan

KalbarOnline, Putussibau – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 29 Tanjungjati Kecamatan Putussibau Selatan mendapat kunjungan perdana dari Dirjen Pengawasan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan pada Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, Selasa (04/07/2023).

Adapun tujuan kedatangan rombongan dari kementerian itu dalam rangka mengkampanyekan serta mengedukasi para murid tentang penanggulangan penangkapan ikan yang merusak menggunakan setrum dan racun.

Kepala SDN 29 Tanjungjati, Rina Marlina mengatakan bahwa rombongan puat tersebut sebanyak 4 orang termasuk dirjen. Hadir pula rombongan dari Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Kalimantan Barat berjumlah 10 orang.

Rina merasa bangga serta terharu, karena dari sekian banyaknya SDN di Kabupaten Kapuas Hulu,  SDN 29 yang pertama dikunjungi oleh Dirjen Pengawasan Sumber Daya Perikanan Kelautan  Kementerian Perikanan dan Kelautan RI maupun Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Kalimantan Barat.

“Kegiatan yang dilaksanakan dari Kementerian Perikanan dan Kelautan RI di SDN 29 ini adalah kampanye serta memberikan edukasi kepada siswa siswi kami tentang penanggulangan penangkapan ikan yang merusak menggunakan setrum dan racun,” jelas Rina.

Kegiatan kampanye dan edukasi penanggulangan penangkapan ikan yang merusak menggunakan setrum dan racun di SDN 29 Tanjungjati. (Foto: Istimewa)

Atas nama Kepala SDN 29 Tanjungjati beserta guru, Rina mengucapkan terima kasih serta apresiasi kepada Dirjen Pengawasan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan pada Kementerian Perikanan dan Kelautan RI serta dari Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Kalimantan Barat yang telah hadir sekaligus menunjuk sekolahnya untuk kegiatan tersebut.

“Dan kepada tamu undangan lain yang hadir seperti Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kapuas Hulu Bambang beserta staf, Camat Putussibau Selatan Asmiardi, Kepala Desa Tanjungjati Kamarsyah dan Komite Sekolah SDN 29 serta orangtua siswa siswi pada kegiatan tersebut, kami menyampaikan terima kasih yang tak terhingga,” ucap Rina.

Karena Kabupaten Kapuas Hulu dibentangi sungai kapuas yang kaya akan ikan dan banyaknya danau-danau, ia berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan secara kontinyu di Kabupaten Kapuas Hulu.

Selain SDN 29 Tanjungjati, Dirjen Pengawasan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan beserta rombongan juga mengunjungi SDN 15 Pulau Sayat. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

1 hour ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

4 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

4 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

4 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

4 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

9 hours ago