Categories: Ketapang

Netizen Ucap Syukur Ruas Jalan Tumbang Titi – Tanjung di Ketapang Sudah Mulus

KalbarOnline, Ketapang – Setelah sempat menjadi sorotan media massa, kerusakan ruas jalan provinsi Tumbang Titi – Tanjung di Kabupaten Ketapang saat ini telah diperbaikI melalui APBD Provinsi Kalbar tahun 2023.

Informasi ini disambut positif oleh sejumlah warga Ketapang yang juga menjadi penghuni dunia maya khususnya Facebook.

Puluhan netizen menyampaikan rasa syukur atas foto yang diunggah oleh akun Facebook Samiun. Foto yang memperlihatkan ruas jalan yang baru saja selesai dikerjakan itu dilengkapi caption “Tumbang Titi – Tanjung sudah tidak ada miring lagi 👍”. Unggahan itu lalu dibanjiri berbagai komentar oleh netizen lainya.

” Nah udah baik am jalan ini ye pak Samiun. Semoga sebentar lagi hitam am (di aspal) colek Pak Sutarmidji,” tulis akun Facebook Anjus Santoro.

Kemudian ada akun Facebook Wani Purwani yang memberi komentar, “Iya jalanya sudah jos gandos. Saya kemarin baru dari Tumbang Titi,” tulisnya yang mendapat banyak like dari netizen lainya.

Selain itu, ada akun Nanang Shita yang berharap agar ruas jalan itu segera di aspal, “Semoga cepat di aspal,” tulisnya singkat.

Hingga Jumat (23/6/2023) malam, postingan yang diunggah sejak dua hari lalu di grup Facebook Info Air Upas itu telah dibagikan sebanyak 113 kali oleh netizen dan mendapat 1.239 like serta ratusan komentar. (Adi LC)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

5 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

6 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago