Categories: InfotainmentNasional

Gelar Pertandingan Tinju Profesional, Hotman Paris Gelontorkan Dana Rp 15 Miliar

Hotman Paris, salah satu pemegang saham HWG Group mengaku bersyukur karena acara yang digelarnya mendapat dukungan dari Kementerian Olahraga.

Sebagai informasi, HWG Group bakal kembali menggelar pertandingan tinju profesional.

Pertandingan tinju tersebut merupakan salah satu cabangnya.

HWG Group diketahui menggelontorkan dana Rp 15 miliar untuk menggelar pertandingan tinju tersebut.

Hal itu disampaikan Hotman Paris saat ditemui di kantor Kemenpora, Jumat (17/6).

“Kita senang bahwa kegiatan ini sah dan bermanfaat karena menghidupkan olahraga, memajukan olahraga adalah kegiatan yang sangat terpuji,” tuturnya, seperti dikutip dari Insert Live.

Apalagi kegiatan tersebut didukung oleh negara, dalam hal ini Kementerian Olahraga.

“Ya, kita berterima kasih. Karena pertandingan tinju ini bakal di tempat bergengsi dan menghadirkan para selebriti sehingga menarik animo dari masyarakat,” tambah Hotman.

Pihaknya, kata Hotman, belum mengetahui siapa saja yang akan berpartisipasi dalam pertandingan tinju tersebut.

Meski demikian, pengacara asal Sumatra Utara itu mengungkapkan, selain petinju profesional, pertandingan tinju itu juga bakal diikuti oleh para selebriti Indonesia.

Selain itu, pada pertandingan tinju yang digelar HWG Group tahun ini, masyarakat umum juga bisa ikut serta.

“Kita belum tahu (akan mengundang siapa aja). Yang jelas bahwa selain petinju profesional akan dipilih para selebriti-selebriti sebagai hiburannya,” terang Hotman.

Kemudian, dari masyarakat umum.

“Jadi, kalau Anda dendam sama seseorang, boleh juga ajak bertanding,” katanya.

“Belum ada (kandidatnya). Nanti waktu kan berjalan terus jadi nanti akan dipilih sesudah ini resmi ditentukan tanggal dan tempatnya,” imbuh Hotman.

Meski demikian, pengacara kondang itu menuturkan, jika Aldi Taher ikut serta di dalam pertandingan tersebut, pasti akan sangat tertarik.

Hotman menilai, kehadiran Aldi Taher akan menjadi salah satu hiburan dalam pertandingan tersebut.

“Ya saya kalau untuk lucu-lucuan saya suka Aldi Taher. Kalau kemarin kan dia kabur dari ring. Mudah-mudahan kali ini dia loncat dari ring,” tutup Hotman Paris. (*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago