Categories: Kapuas Hulu

Polres Kapuas Hulu Bantu Amankan Antrean Panjang di SPBU Putussibau Utara

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Demi mewujudkan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat yang mengisi BBM di SPBU, personel Unit Turwali Sat Samapta Polres Kapuas Hulu melaksanakan patroli dan pengaturan arus lalu lintas di SPBU yang ada di Kecamatan Putussibau Utara, Rabu (14/06/2023).

Kapolres Kapuas Hulu, AKBP France Yohanes Siregar melalui Kasat Samapta AKP Edy Supriyanto mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan untuk mengantisipasi terjadinya kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Kota Putussibau.

”Patroli dan pengaturan lalu-lintas ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat agar merasa aman dan nyaman,” ucap AKP Edy.

Menurutnya, kehadiran polisi di tengah antrean yang padat dan panjang serta dengan cuaca yang terik sangat diperlukan, mengingat dengan kondisi seperti itu potensi terjadinya gangguan sangat tinggi.

“Gesekan sedikit saja bisa menjadi masalah dengan kondisi seperti itu (antrean panjang dan cuaca panas),” jelas AKP Edy.

Kondisi antrean panjang ini diduga disebabkan karena relatif sedikitnya jatah yang diterima oleh SPBU-SPBU di Kapuas Hulu, sehingga membuat SPBU-SPBU itu sering tutup lebih awal karena kehabisan BBM, yang membuat masyarakat berebut untuk mendapatkan BBM bersubsidi tersebut. (Ishaq)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Budi: Permata Tersembunyi di Bengkayang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Bengkayang - Air Terjun Riam Budi adalah salah satu destinasi wisata alam yang semakin…

5 hours ago

Pulau Lemukutan: Surga Tersembunyi dengan Keindahan Alam Bawah Laut di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Pulau Lemukutan, sebuah destinasi wisata yang mungkin masih terdengar asing bagi sebagian…

5 hours ago

Menikmati Keindahan Alam dan Sumber Air Bersih di Riam Madi, Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Riam Madi adalah sebuah destinasi wisata yang menggabungkan keindahan alam dengan manfaat…

5 hours ago

Mengungkap Keindahan Air Terjun Riam Berawan di Bengkayang, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Air terjun merupakan salah satu keajaiban alam yang memikat hati manusia dengan…

5 hours ago

Menikmati Keindahan Hutan Adat: Petualangan di Tengah Keasrian Alam Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Hutan adat adalah kawasan hutan yang dikelola dan dijaga dengan baik oleh…

5 hours ago

Gua Romo: Petualangan Mendebarkan di Jantung Kalimantan Barat

KalbarOnline, Bengkayang - Mengunjungi Gua Romo adalah pengalaman yang penuh dengan tantangan dan keindahan alam…

5 hours ago