Categories: HeadlinesPontianak

Polda Kalbar Gagalkan Penyelundupan 2 Kontainer Minol Ilegal

KalbarOnline, Pontianak – Polda Kalbar melalui tim Direktorat Reserse Kriminal Khusus disebut berhasil menggagalkan penyelundupan 2 kontainer yang diduga berisi ribuan botol minuman beralkohol (minol).

Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Raden Petit Wijaya saat dikonfirmasi belum dapat menerangkan secara detail mengenai kasus tersebut. Dirinya hanya menjelaskan, bahwa ribuan botol minol berbagai merek itu telah diamankan pihaknya.

“Kontainer itu rencananya akan di kirim ke Jakarta, melalui Pelabuhan Laut Dwikora Pontianak,” katanya, Selasa (13/06/2023).

Raden pun mengatakan, kalau saat ini pihaknya masih mendalami kasus tersebut. Pihak kepolisian kata dia, sudah memeriksa beberapa orang yang diduga terlibat dalam penyelundupan ini.

“Kami minta teman-teman media bersabar, kita tunggu saja, jika hasil penyidikan sudah selesai dilakukan, akan disampaikan ke publik,” katanya.

Berdasarkan informasi yang beredar, kasus ini berawal dari temuan Kantor Balai Karantina Pertanian yang menemukan adanya ketidaksesuaian dokumen terhadap 2 kontainer barang yang akan dikirim ke Jakarta.

Dari dokumen yang tertera menyebutkan, 2 kontainer tersebut berisi kelapa, namun saat diperiksa terdapat ribuan botol minol yang diduga ilegal.

Pasca penemuan tersebut, pihak karantina langsung menyerahkan kasus tersebut ke Polda Kalbar. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

10 mins ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

13 mins ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

15 mins ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

18 mins ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (Ayani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak,…

29 mins ago

Sore Ini, GOR Terpadu A Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

2 hours ago