Categories: Nasional

Arti dan Makna Pohon Hayat Nusantara yang Jadi Logo IKN

Logo Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi), di Istana Negara, Jakarta Pusat, Selasa (30/5).

Logo yang terpilih itu merupakan hasil seleksi dari para peserta yang telah mengikuti sayembara.

Menurut Jokowi, logo IKN yang terpilih itu akan menjadi identitas visual bagi IKN.

Sebagai informasi, logo terpilih bertema “Pohon Hayat Nusantara” yang didesain oleh Aulia Akbar.

Logo IKN Nusantara “Pohon Hayat Nusantara” tersebut terinspirasi oleh bentuk penghayatan simbolisme pohon dari barat sampai timur Indonesia.

Sumber kehidupan sekaligus kekayaan hayati yang melimpah di ekologi Nusantara.

Dilansir dari akun Instagram resmi IKN, Logo Nusantara Pohon Hayat itu tampak terdiri dari 5 akar pohon, 7 batang, dan 17 kembang mekar.

Masing-masing unsur dalam logo IKN “Pohon Hayat Nusantara” bermakna: 5 akarnya melambangkan Pancasila, 7 batangnya mewakili pulau besar, dan 17 kembang mekar menjadi simbol kemerdekaan yang abadi.

Presiden Jokowi sebelumnya mengungkapkan bahwa filosofi logo IKN Nusantara “Pohon Hayat” juga sejalan dengan pembangunan IKN.

Dia menilai, tema Pohon Hayat itu selaras dengan spirit menumbuhkan rasa bangga Indonesia.

“Logo Pohon Hayat juga memiliki filosofi yang sejalan dengan semangat pembangunan IKN, menumbuhkan rasa bangga dengan jati diri bangsa sebagai negara besar, sebagai bangsa yang besar, bangsa yang majemuk dan menggugah kesadaran masyarakat untuk menjaga alam dan juga lingkungan beserta ekosistemnya,” tutur Jokowi.

Sementara itu, desainer Logo IKN, Aulia Akbar menerangkan bahwa pohon hayat juga menjadi penanda keberagaman Indonesia.

Contohnya, kata dia, warna bendera kebangsaan Indonesia sebagai satu kesatuan.

“Ini tuh bisa jadi suatu penanda bahwa di atas keberagamaan kita pasti kita bisa bersatu, seperti layaknya bendera Merah Putih kan ya, kita menyebutnya merah dan putih, dan bukan jingga,” papar Aulia. (*)

Admin KalbarOnline 3

Leave a Comment
Share
Published by
Admin KalbarOnline 3

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

59 mins ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

3 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

3 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

3 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

3 hours ago

Optimalisasi Peran Tim Pendamping Keluarga Cegah Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Peran keluarga perlu dioptimalkan dan menjadi entitas utama dalam pencegahan stunting. Untuk…

3 hours ago