Categories: PolhumPontianakSosBud

Dorong PGD Masuk KEN Kemenparekraf, Kadisporapar Kalbar: Ke Depan Pelaksanaannya Bisa Lebih Lama

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Provinsi Kalimantan Barat mendukung terselenggaranya Pekan Gawai Dayak (PGD) ke-37 tahun 2023, di Rumah Radakng, Kota Pontianak, Kalbar.

Kadisporapar Provinsi Kalbar, Windy Prihastari menyampaikan, bahwa PGD ini secara resmi telah masuk dalam Kalender Event atau Calender Of Event (CEO) Provinsi Kalbar. Masuknya PGD ini ke dalam CEO di-launching langsung oleh Menparekraf RI belum lama ini.

Selanjutnya, Pemprov Kalbar pun akan terus mendorong agar PGD tersebut dapat pula masuk ke dalam Kalender Event Nasional (KEN).

“Namun ketika dikurasi (dilakukan proses penyaringan, red) belum berhasil untuk masuk Kharisma Event Nasional (KEN) Kemenparekraf RI,” ujarnya.

Windy menjelaskan, salah satu keuntungan jika PGD masuk ke dalam KEN, maka secara promosi bisa lebih luas dan mudah dilakukan. Dengan kata lain, PGD nantinya tak hanya akan dikenal secara masif di tingkat nasional, namun juga dunia.

Sehingga pada gilirannya, pengunjung dari event PGD di Provinsi Kalbar yang datang akan semakin banyak, yang tentunya akan memberikan dampak yang baik terhadap kunjungan wisatawan ke Kalbar.

Oleh karenanya, juga harus dipersiapkan pula event-event pendamping dan terusan untuk PGD ke depan, hal itu bertujuan dalam rangka menambah lama tinggal para wisatawan di Kalbar.

“Kita tentunya sangat mendukung agar event Pekan Gawai Dayak ini masuk  dalam KEN untuk tahun selanjutnya,” ucapnya.

Windy juga menerangkan, kendati tak mudah menembus daftar KEN, lantaran banyaknya persyaratan dan tahapan yang harus dipenuhi dan dilalui, termasuk administrasi dan seterusnya, namun dirinya optimis, secara bersama, PGD bisa diperjuangkan masuk ke dalam KEN.

“Mudah-mudahan, ke depan event PGD Provinsi Kalbar harus masuk KEN. Jadi belajar dari yang sudah, mungkin untuk persyaratannya sudah bisa dipersiapkan mulai dari sekarang,” tuturnya.

Sebagai informasi, KEN merupakan kumpulan dari berbagai event berkualitas yang ada di 34 provinsi se-Indonesia.

Pada tahun 2022 kemarin, pemilihan KEN ini didasarkan pada 5 aspek, antara lain yakni ide dan potensi, pengembangan ekonomi kreatif, event management, seni pertunjukan dan budaya, serta strategi komunikasi dengan media. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

37 seconds ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

9 mins ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

13 mins ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

1 hour ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

2 hours ago

Ngaku Hanya Kopdar, Polisi Amankan 65 Remaja di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 65 remaja diduga hendak tawuran di depan Gereja Katedral Jalan A.R…

2 hours ago