Categories: Pontianak

Ciptakan Generasi Qur’ani Menuju Generasi Emas, 600 Siswa SD/MI Pontianak Tenggara Khataman Al-Qur’an

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 600 siswa SD dan MI se-Kecamatan Pontianak Tenggara mengikuti Khataman Al-Qur’an di Aula Kantor Camat Pontianak Tenggara, Kamis (04/05/2023).

Para siswa yang berasal dari berbagai Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) itu menerima sertifikat sebagai bukti telah khatam Al Quran. Sertifikat khatam Al Quran diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono kepada beberapa perwakilan siswa SD/MI.

Edi berharap para siswa-siswi yang telah menjalani prosesi khataman Al-Qur’an ini, tidak berhenti sampai di sini saja. Akan tetapi terus menjadikan aktivitas mengaji sebagai kegiatan rutin dalam keseharian. Mengerti dan memahami makna yang terkandung dalam Al-Qur’an, kemudian menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga tercipta generasi Qur’ani yang akan menjadi generasi penerus bangsa.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono memberikan sambutan pada kegiatan Khataman Al-Qur’an di Aula Kecamatan Pontianak Tenggara. (Foto: Prokopim For KalbarOnline.com)

“Generasi Qur’ani merupakan salah satu bentuk untuk menciptakan generasi emas di Kota Pontianak,” ujarnya.

Tak lupa pula Edi menyampaikan ucapan terima kasih kepada para guru ngaji dan guru sekolah yang telah dengan ikhlas mengajarkan anak-anak mengaji dan memahami agama Islam secara komprehensif. Menurutnya, semua itu harus dilakukan agar tercipta generasi Qur’ani yang memiliki akhlakul karimah dan budi pekerti sebagaimana ajaran Islam.

“Mudah-mudahan anak-anak kita menjadi anak-anak yang salih dan saliha serta menjadi kebanggaan orang tua, keluarga, bangsa dan negara,” ucapnya.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono menyerahkan sertifikat Khatam Al-Qur’an secara simbolis kepada beberapa siswa SD/MI se-Kecamatan Pontianak Tenggara. (Foto: Prokopim For KalbarOnline.com)

Ia menuturkan bahwa Al-Qur’an merupakan pedoman kehidupan sehari-hari. Oleh karenanya, membaca, memahami dan mengamalkan isi yang terkandung dalam Al-Qur’an sangat penting bagi umat Islam.

“Apabila Al-Qur’an kita jadikan petunjuk dalam kehidupan kita, Insha Allah kita akan selamat dunia akhirat,” pungkasnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Pontianak Rampung, Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

5 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

5 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

5 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

6 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

7 hours ago