Categories: EkonomiPolhumSambas

Safari Ramadhan di Sambas, Gubernur Midji Serahkan Hibah, Bantuan Peternakan dan Pertanian Untuk Warga

KalbarOnline, Sambas – Gubernur Kalbar, Sutarmidji melanjutkan agenda Safari Ramadhannya ke Kabupaten Sambas, pada Minggu (09/04/2023). Sebelumnya orang nomor satu itu telah menjalani rangkaian Safari Ramadhan ke wilayah pantau utara (pantura) ini sejak Sabtu (08/04/2023) kemarin.

Adapun salah satu agenda utama Gubernur Kalbar di kabupaten berjuluk Serambi Mekkah itu yakni guna menyerahkan sejumlah bantuan Pemerintah Provinsi Kalbar kepada masyarakat di sana.

Kegiatan-kegiatan tersebut diawali dan dirangkai dengan silatruahmi serta berbuka puasa bersama masyarakat. Sutarmidji juga berkesempatan mengisi tausiyah dan menunaikan ibadah shalat Tarawih berjemaah di Masjid Besar At-Taqwa Pemangkat.

Sejumlah bantuan yang diberikan tersebut, diantaranya berupa dana hibah daerah kepada 7 rumah ibadah serta bantuan peternakan dan perikanan.

Secara rinci, hibah rumah ibadah diberikan kepada Masjid Baitul Atiq di Kecamatan Teluk Keramat sebesar Rp 150 juta, Masjid Jami’ Al Muhsinin di Kecamatan Sambas sebesar Rp 50 juta, Masjid Baitul Makmur di Kecamatan Teluk Keramat sebesar Rp 50 juta dan Masjid Jami’atul Khairiyah di Kecamatan Sejangkung sebesar Rp 50 juta.

Kemudian kepada Masjid Al-Shanty di Kecamatan Tebas sebesar Rp 50 juta, Masjid Akhlakul Karimah di Kecamatan Sambas sebesar Rp 50 juta dan Masjid Jami’ Al Irham di Kecamatan Sebawi sebesar Rp 50 juta.

Sementara untuk bantuan peternakan dan perikanan, antara lain berupa bantuan ternak sapi dan Hijauan Pakan Ternak (HPT) untuk Kelompok Berkah di Desa Dungun Perapakan, Kecamatan Tebas sebanyak 7 ekor sapi dan 3.500 batang HPT. Kemudian bantuan sebanyak 7 ekor sapi dan 3.500 batang HPT untuk Kelompok Bessari di Desa Tebas Sungai, Kecamatan Tebas.

Gubernur Kalbar, Sutarmidji memberikan tausiyah dalam agenda Safari Ramadhan di Kabupaten Sambas, Minggu (09/04/2023). (Foto: Jauhari)

Selanjutnya, bantuan juga diberikan kepada Kelompok Bintang Barisan di Desa Segedong, Kecamatan Tebas sebanyak 7 ekor sapi dan 3.500 batang HPT. Kepada Kelompok Hidup Baru Sejahtera di Desa Semperiuk A, Kecamatan Jawai Selatan juga sebanyak 7 ekor sapi dan 3.500 batang HPT.

Bantuan serupa juga diberikan untuk Kelompok Semaro Berkarya di Desa Sabung, Kecamatan Subah sebanyak 7 ekor sapi dan 3.500 batang HPT, serta untuk Kelompok Kolam Semut di Desa Simpang Empat, Kecamatan Tangaran sebanyak 5 ekor sapi dan 8.000 batang HPT.

Selain itu, Geburnur Midji–sapaan karib Sutarmidji, juga menyerahkan bantuan ternak berupa 10 ekor kambing untuk Kelompok Sepakat II di Desa Gelik, Kecamatan Selakau Timur. Kemudian bantuan untuk perikanan budidaya yang bersumber dari APBD Kalbar 2023, yakni penyediaan sarana kampung perikanan budidaya beserta kelengkapannya.

Selanjutnya, ada juga bantuan paket sarana perikanan tangkap yang juga bersumber dari APBD Kalbar 2023, yakni berupa satu paket rawai ikan untuk KUB Berkah, satu unit sarpras air bersih, dan satu unit dermaga bagi Desa Sungai Daun dengan nilai total ketiganya mencapai Rp 289.980.000.

Safari Ramadhan di Kabupaten Sambas ini sekaligus menjadi penutup rangkain kegiatan Safari Ramadhan Gubernur Kalbar di wilayah pantai utara (pantura) Kalbar.

Selama dalam kunjungannya itu, Gubernur Midji turut didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kalbar, Harisson, Direktur Utama (Dirut) Bank Kalbar, Rokidi dan beberapa kepala perangkat daerah terkait lainnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

46 seconds ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 mins ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

5 mins ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

20 mins ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

5 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

16 hours ago