Categories: HeadlinesPontianak

Pemberantasan PETI dan Pembalakan Liar Akan Jadi Atensi 100 Hari Kerja Pertama Kapolda Kalbar Baru

KalbarOnline, Pontianak – Brigjen Pol Pipit Rismanto menyebutkan, bahwa pemberantasan aktivitas PETI dan pembalakan liar akan menjadi perhatian (atensi) utama dalam 100 hari kerja pertamanya sebagai Kapolda Kalbar yang baru.

Pipit menyatakan, atensi tersebut sejalan dengan apa yang diharapkan Presiden RI Joko Widodo dalam melakukan penegakan hukum terhadap aktivitas yang berdampak pada kerusakan lingkungan.

“Yang jelas nanti masalah ilegal apa yang menjadi kebijakan Bapak Presiden kita tetap penegakan hukum,” kata dia saat konferensi pers di Mapolda Kalbar, Kota Pontianak, Sabtu (01/04/2023).

Selain kedua kasus itu, Mantan Dirtipidter Bareskrim Polri itu juga akan mengatensikan pemberantasan terhadap narkotika. Pihaknya pun akan meningkatkan pengawasan di sepanjang jalur resmi maupun tidak resmi di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia di Provinsi Kalbar.

“Tidak menutup kemungkinan, bahwa narkoba itu dengan mudah, tidak hanya melalui akses yang resmi saja, bisa saja melalui kebun-kebun di perbatasan. Cuma ini seperti apa pengawasannya, tinggal mungkin di sepanjang garis itu diawasi, dipelototi, lalu kita harus cari cara,” katanya.

“Mudah-mudahan dalam program 100 hari ke depan kita melakukan upaya-upaya,” tambahnya.

Guna mendukung pemberantasan yang akan dilakukan dalam 100 hari kerja pertama ini, Pipit menyampaikan akan menggandeng  sejumlah pihak terkait. Ia pun mengajak seluruh masyarakat Kalbar agar mendukung tugas-tugas kepolisian.

“Semua penegakan hukum bisa kita lakukan, tapi penegakan seperti apa yang kita lalui. Kita akan mengedepankan penegakan ultimum remedium,” katanya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

15 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

15 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

17 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

17 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

20 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

20 hours ago