Categories: Kapuas HuluSepak Bola

Bupati Kapuas Hulu Tutup Open Turnamen Porup Sedali Cup

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menutup Open Turnamen Porup Sadali Cup di Lapangan Sepak Bola Sadali, Dusun Ujung Pinang, Desa Bika Hulu, Kecamatan Bika, Kapuas Hulu, Rabu (29/03/2023).

Ada 46 tim dari 5 kecamatan di Kapuas Hulu ikut dalam kegiatan yang dimulai sejak tanggal 5 Maret sampai tanggal 29 Maret 2023 ini.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menutup Open Turnamen Porup Sadali Cup di Lapangan Sepak Bola Sadali, Dusun Ujung Pinang, Desa Bika Hulu, Kecamatan Bika, Kapuas Hulu, Rabu (29/03/2023). (Foto: Ishaq)

Bupati Kapuas Hulu mengatakan, event olahraga turut mempererat tali silaturahmi masyarakat. Masyarakat dari berbagai desa berkumpul dan hadir untuk mendukung tim dari masing-masing desa.

“Seperti pada penutupan turnamen kali ini, masyarakat dari Mendalam dan Sibau, berkumpul di Bika,” ucapnya.

Bupati berpesan agar tim yang menang jangan terlalu berbangga dan bagi yang kalah jangan berpatah semangat, tetap tingkatkan kemampuan.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan berfoto bersama di sela-sela menutup Open Turnamen Porup Sadali Cup di Lapangan Sepak Bola Sadali, Dusun Ujung Pinang, Desa Bika Hulu, Kecamatan Bika, Kapuas Hulu, Rabu (29/03/2023). (Foto: Ishaq)

“Kalah dan menang itu hal biasa, masih ada kesempatan saat turnamen lainnya,” jelasnya.

Dilain sisi, Bupati Fransiskus menilai antusias masyarakat di Kapuas Hulu terhadap turnamen olahraga voli dan sepakbola sangat besar. Sebab itu, dirinya merencanakan agar diadakan lagi turnamen sepakbola yakni Mendalam Cup.

“Kalau masyarakat Mendalam siap, nanti kita adakan Mendalam Cup untuk hiburan masyarakat,” tuntas pria yang akrab disapa Bang Sis ini. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

13 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

13 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

13 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

14 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 hours ago