Categories: HeadlinesKayong Utara

Jembatan Ambruk di Dusun Tanjung Belum Dibangun Hingga Kini, Ini Kata Anggota DPRD Dapil Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara – Jembatan ambruk di Dusun Tanjung, Desa Sejahtera, Kecamatan Sukadana, Kayong Utara, Kalimantan Barat menjadi salah satu penyebab banjir.

Hal itu disampaikan oleh Decky Sabiandi selaku DPRD Dapil Sukadana kepada awak media, Senin (20/03/2023).

Menurutnya, jembatan di Dusun Tanjung Gunung, Desa Sejahtera sudah dianggarkan tahun 2023, namun hingga kini belum dibangun.

Diketahui, jembatan penghubung Kabupaten Kayong Utara dan Kabupaten Ketapang yang ambruk tersebut berstatus jalan provinsi dan merupakan akses satu-satunya masyarakat beraktivitas.

“Jadi untuk jembatan yang ambruk di Dusun Tanjung Gunung itu sudah dianggarkan tahun ini, namun hanya berbicara waktu saja kapan pastinya di bangun. Namun belum bisa kita pastikan,” ucap Decky.

Untuk itu, Decky juga mengatakan bahwa dirinya memang sudah menghubungi pihak PUPR Provinsi Kalbar, terkait jembatan ambruk tersebut yang disinyalir menjadi penyebabnya banjir.

“Saya sudah menghubungi PUPR Provinsi yang berwenang dalam pembangunan jalan dan jembatan tersebut, jawaban dari provinsi sendiri sudah dianggarkan tahun ini,” ujarnya.

“Selanjutnya, dalam penanganan ruas jalan Siduk – Sukadana, pembangunan jembatan itu sendiri sudah termasuk satu kesatuan di dalam penanganannya,” tutup Decky. (Santo)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

12 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

13 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

13 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

14 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago