Categories: Kapuas Hulu

Cegah Laka Lantas, Sat Lantas Polres Kapuas Hulu Gelar Talk Show Edukatif di Radio Rasika Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Untuk mencegah dan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas, Sat Lantas Polres Kapuas Hulu menggelar talk show interaktif dalam program “Polantas menyapa” di Radio Rasika 103.4 FM Putussibau, Selasa (14/03/2023).

Talk Show yang bertujuan mengedukasi masyarakat ini dihadiri anggota Unit Kamsel Sat Lantas, Aipda Tommy C Sagita selaku narasumber. Kemudian Rachmad F dari pihak Jasa Raharja Putussibau dan Briptu Andri Septianto dari Unit Gakkum Sat Lantas Polres Kapuas Hulu.

Adapun tema yang diangkat dalam talk show interaktif itu yakni “Dampak Kecelakaan Lalu Lintas bagi Pelajar dan Kategori Santunan Jasa Raharja”.

“Kegiatan siaran radio dalam program ‘Polantas Menyapa’ adalah program rutin yang dilaksanakan setiap bulannya oleh Sat Lantas Polres Kapuas Hulu dengan menghadirkan para narasumber yang berbeda,” kata Kasat Lantas melalui Aipda Tommy C Sagita.

“Kegiatan ini merupakan salah satu cara kami dari Sat Lantas Polres Kapuas Hulu untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, imbauan dan informasi kepada masyarakat terutama informasi yang ter-update di bidang lalu lintas,” sambungnya.

Terpisah, Kapolres Kapuas Hulu, AKBP France Yohanes Siregar melalui Kasi Humas IPTU Jaspian mengatakan, bahwa kegiatan talk show tersebut dilakukan bertujuan untuk menciptakan kamseltibcar lantas dan juga untuk menyadarkan kembali masyarakat akan pentingnya menjaga keselamatan di jalan, sekaligus untuk mengurangi atau mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.

“Karena kecelakaan lalu lintas ini disebabkan oleh kurangnya kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keselamatan selama di jalan,” ujar IPTU Jaspian.

Selanjutnya, IPTU Jaspian mengatakan, bahwa keselamatan adalah hal utama dalam berlalu lintas. Nyawa tidak dapat digantikan dengan materi sebesar apapun nilainya.

“Berkendara dengan disiplin, menghormati pengendara lain dan beretika saat berkendara, merupakan kunci keselamatan dalam berkendara,” kata IPTU Jaspian. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

2 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

6 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

6 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

7 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

8 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

22 hours ago