Categories: Kapuas Hulu

Bupati Fransiskus Sebut Sektor Pertanian Berperan Penting Bagi Pembangunan Bangsa

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan beserta rombongan melakukan kunjungan kerja ke Desa Nanga Nyabau, Kecamatan Putussibau Utara, guna menghadiri acara panen raya padi milik Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Taken Loaken Desa Nanga Nyabau, Jumat (10/03/2023).

Dalam kesempatan itu, Bupati Fransiskus mengatakan, pembangunan sektor pertanian memegang peranan penting dan strategis dalam pembangunan bangsa, karena dapat berpengaruh terhadap stabilitas ketahanan pangan, stabilitas politik dan pertumbuhan ekonomi secara Nasional.

Oleh karena itu, menurut dia, pembangunan pertanian harus terus dilaksanakan secara berkelanjutan terhadap pengelolaan sumber daya yang ada untuk memenuhi kebutuhan hidup masyarakat.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengetam padi usai panen raya di Desa Nanga Nyabau, Jumat (10/03/2023). (Foto: Ishaq)

“Sekaligus mempertahankan dan meningkatkan kualitas lingkungan dan melestarikan sumber daya alam,” ujarnya.

Dikatakan orang nomor satu di Bumi Uncak Kapuas ini, bahwa pembangunan sektor pertanian Kabupaten Kapuas Hulu diharapkan dapat meningkatkan produksi dan produktivitas usaha, sehingga dapat memenuhi kebutuhan pangan daerah, nilai tambah serta surplus produksi untuk dapat dipasarkan dalam dan luar daerah.

“Kebutuhan pangan (beras) daerah Kabupaten Kapuas Hulu semakin meningkat, seiring dengan bertambahnya pertumbuhan penduduk Kabupaten Kapuas Hulu yang tentu saja akan berdampak secara langsung terhadap kebutuhan konsumsi pangan,” terangnya.

Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan berfoto bersama di sela-sela melakukan panen raya padi milik Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Taken Loaken Desa Nanga Nyabau, Jumat (10/03/2023). (Foto: Ishaq)

Sejalan dengan program pemerintah pusat, Bupati Fransiskus menyampaikan, upaya pengembangan komoditas utama tanaman pangan, yaitu padi, jagung, kedelai, ubi jalar, kacang tanah, kacang hijau juga terus ditingkatkan. Begitu juga dengan komoditi hortikultura seperti buah buahan dan sayuran serta komoditas peternakan maupun perkebunan.

“Selaku pimpinan daerah, saya menyambut baik serta bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, dengan diselenggarakannya acara panen raya padi di Gapoktan Taken Loaken Desa Nanga Nyabau dengan luas lahan sawah 16,5 hektar,” sampaiknya.

“Ini membuktikan bahwa petani di Desa Nanga Nyabau mampu mengelola lahan pertanianya dengan baik,” pungkas Bupati Fransiskus. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu, Kapolres dan Dandim 1206 Putussibau Teken NPHD Pengamanan Pilkada 2024 

KalbarOnline, Putussibau - Bupati  Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melakukan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD)…

3 hours ago

Wabup Farhan Ajak Semua Pihak Berpartisipasi Sukses Penyelenggaraan MTQ XXXI di Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati Ketapang, Farhan memimpin Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an…

3 hours ago

Harisson Ingatkan PNS di Kalbar, Jangan Sampai Terjerat Judi Online

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menegaskan tak segan-segan akan memberikan sanksi…

4 hours ago

PTSL Dikenal Organisasi Internasional, Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Kinerja Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Jakarta - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dijalankan Kementerian Agraria dan Tata…

4 hours ago

Makam Juang Mandor: Saksi Kekejaman Jepang yang Mengharukan

KalbarOnline, Landak - Pada suatu masa di masa lalu, terdapat sebuah desa yang menjadi saksi…

5 hours ago

Menelusuri Keindahan Budaya dan Adat di Rumah Betang Saham, Destinasi Wisata Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Landak - Kalimantan Barat, sebuah provinsi yang kaya akan keindahan alam dan keberagaman budaya,…

5 hours ago