Categories: PontianakSosBud

Gandeng Komunitas Pemuda, Kadisporapar Kalbar Lakukan Aksi Bersih-bersih di Sejumlah Situs Wisata Sejarah

KalbarOnline, Pontianak – Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Provinsi Kalbar, Windy Prihastari melakukan aksi bersih-bersih lingkungan di sejumlah situs wisata bersejarah yang ada di Kota Pontianak.

Aksi ini dilakukan dengan menggandengkan anak-anak muda yang tergabung dalam berbagai komunitas, Rabu (08/03/2023).

“Bersama para pemuda kami memungut sampah di kawasan sekitar Masjid Jami’ dan Istana Kadriah. Kegiatan dimulai pada pukul 09.00 WIB, dengan dibagi tiga kelompok,” kata Windy.

“Kelompok pertama di halaman Istana Kadriah, kelompok dua di Masjid Jami’, dan kelompok tiga di kawasan sekitar pasar Kampung Beting,” terangnya.

Windy menjelaskan, bahwa kegiatan ini rutin dilakukan pihaknya, dalam rangka untuk menjaga agar lingkungan di sekitaran objek-objek wisata bersejarah tetap bersih dan asri.

“Tujuannya menciptakan lingkungan bersih di destinasi wisata. Kita berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi kepada komunitas pemuda lain di Kalbar,” ucapnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

5 hours ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

6 hours ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

6 hours ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

16 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

20 hours ago