Categories: HeadlinesKubu Raya

Wanita Asal Sungai Asam Ditemukan Tewas Penuh Luka Sayatan di Bawah Jembatan

KalbarOnline, Kubu Raya – Seorang wanita berinisial NR (26 tahun), warga Desa Sungai Asam, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat (Kalbar), ditemukan tewas di pinggir jalan dengan sejumlah luka senjata tajam.

Kepala Sub Seksi Penerangan Masyarakat Polres Kubu Raya, Aipda Ade Surdiansyah mengatakan, penyidik kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dugaan sementara, NR merupakan korban pembunuhan.

“Kami masih melakukan serangkaian penyelidikan untuk mengungkap kasus dugaan pembunuhan ini,” kata Ade kepada wartawan, Senin (06/03/2023).

Berdasarkan pemeriksaan sementara saksi-saksi, korban diketahui izin keluar rumah untuk mengambil uang kiriman suaminya, pada Minggu (05/03/2023) sore. Namun hingga pukul 20.00 WIB korban belum pulang. Pihak keluarga bimbang dan langsung melakukan pencarian.

“Keluarga menghubungi nomor telepon korban, tapi sudah tidak aktif,” ucap Ade.

Kemudian, pukul 23.30 WIB, pihak keluarga mendapat informasi warga bahwa korban bersama sepeda motornya telah ditemukan di bawah jembatan tak jauh dari rumahnya.

Di lokasi kejadian, ditemukan korban bersama sepeda motornya. Sementara dompet dan handphone-nya hilang.

“Saat itu, korban sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia,” ungkap Ade.

Ade menjelaskan, atas peristiwa tersebut, pihak keluarga membuat laporan kepolisian atas dugaan pembunuhan.

“Kejadian ini sudah dilaporkan secara resmi oleh pihak keluarga korban ke Polres Kubu Raya untuk ditindak lanjuti,” ujar Ade.

Ade pun mengimbau kepada masyarakat untuk mempercayakan pengungkapan kasus tersebut kepada pihak kepolisian. Ade memastikan, pihaknya akan segera mengungkap dan menangkap si pelaku.

“Segera hubungi kami jika memiliki informasi tentang kasus tersebut, kerahasiaan pemberi informasi akan kami jaga,” tutup Ade. (Jau)

Sumber: Humas Polres Kubu Raya.

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Harisson Minta OPD Perbaiki SOP dan Temuan BPK: Jangan Sampai Berulang

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri exit meeting pemeriksaan terinci atas…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Sambangi Stan Pameran Dekranasda Kalbar di Solo

KalbarOnline, Surakarta - Setelah menyaksikan pameran mobil hias dan budaya serta kriya di kawasan Jalan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Terima Kunjungan Ketua KDEKS Banten

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson didampingi beberapa kepala perangkat daerah…

7 hours ago

Harisson Minta Pengawasan Pangan Dilakukan Secara Konsisten dan komprehensif

KalbarOnline, Pontianak - Pj Gubernur  Kalbar, Harisson membuka Rakor Penguatan Pengawasan Ketahanan Pangan dan Promosi…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Harap Pesparawi Kalbar Mampu Dulang Prestasi di Tingkat Nasional

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson secara resmi mengukuhkan pengurus Lembaga Pengembangan…

7 hours ago

Gara-gara Sabu, Remaja di Kubu Raya Nekat Curi Kabel Listrik Milik Perusahaan

KalbarOnline, KUBU RAYA - Seorang remaja berinisial RM (22 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya, ditangkap…

7 hours ago