Categories: Kapuas HuluPolitik

Bupati Kapuas Hulu Hadiri Deklarasi Pemilu Damai dan Berintegritas

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri kegiatan deklarasi damai dan berintegritas di Rumah Melayu, Jalan Budaya, Putussibau Selatan, Kabupaten  Kapuas Hulu, Selasa (21/02/2023).

Dalam sambutannya, Bupati Fransiskus menyampaikan, kegiatan deklarasi damai dan berintegritas tersebut merupakan momen penting dalam rangkaian proses tahapan pemilu serentak tahun 2024 di Kabupaten Kapuas Hulu.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Badan Pengawas Pemilu Kabupaten Kapuas Hulu dan jajarannya yang sudah melaksanakan kegiatan ini,” sebutnya.

Ia menilai, apa yang dilakukan oleh Bawaslu Kapuas Hulu sudah tepat, yakni melakukan deklarasi damai dan berintegritas bersama sebelum masa kampanye pemilu berlangsung.

“Sangatlah tepat bagi badan pengawas pemilu sebagai salah satu penyelenggara pemilu memfasilitasi adanya deklarasi pemilu berintegritas dan damai,” pujinya.

Lebih lanjut Fransiskus menyatakan, kalau pertemuan itu juga sekaligus membuktikan adanya kesatuan semangat untuk bersama-sama mewujudkan pelaksanaan pemilu yang damai, langsung, umum bebas dan rahasia, jujur, adil dan berintegritas tanpa hoax, tanpa ujaran kebencian, tanpa politisi SARA dan politik uang.

“Tentunya untuk menyukseskan pemilu di Kabupaten Kapuas Hulu, membutuhkan sinergi dan kerja sama lintas sektoral,” katanya.

“KPU sebagai pelaksana sebagai penyelenggara memastikan seluruh tahapan dapat berjalan sesuai jadwal dan Bawaslu melaksanakan tugas pengawasan, aparat kepolisian yang didukung TNI memastikan kondisi kamtibmas kondusif dan seluruh tahapan terlaksana dengan baik,” paparnya menambahkan.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Kapuas Hulu, Kuswandi, Dandim 1206 Putussibau, Kejari, PJU Polres Kapuas Hulu, Ketua KPU, Bawaslu, sejumlah Kepala OPD Kapuas Hulu, ketua dan sekretaris partai politik yang ada di Kabupaten Kapuas Hulu. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

2 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

2 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

2 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

2 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

2 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

2 hours ago