Categories: KetapangSport

Kejuaran Futsal Sekda Cup 2023 Resmi Bergulir

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang Martin Rantan membuka resmi turnamen futsal antar instansi dan perangkat daerah se-Kabupaten Ketapang tahun 2023, pada Minggu (19/02/2023) malam.

Turnamen ini diikuti 44 tim, terdiri dari 26 tim dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD), sepuluh tim dari instansi vertikal, satu tim dari perbanas, dua tim dari BUMN, satu tim dari BUMD, tiga tim dari kecamatan, dan satu tim dari Pemkab Kayong Utara.

Bupati dalam sambutannya mengatakan, bahwa turnamen futsal ini dalam rangka menyemarakkan hari jadi Ketapang ke-605 yang jatuh pada tanggal 11 Maret tahun 2023.

“Melalui turnamen ini kita bangun sinergitas dan kolaborasi seluruh instansi dan OPD untuk mewujudkan Ketapang yang maju menuju masyarakat sejahtera, selamat bertanding, tetap jaga sportifitas,” ucapnya.

Sementara itu, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga penginisiasi turnamen tersebut menyampaikan, selain turnamen futsal ada juga beberapa event yang akan kita laksanakan nantinya diantaranya, Voli Ball Kapolres Cup, Turnamen Tinju Dandim Cub dan Sepak Bola Piala Bupati Cup serta Lomba Dayung Danlanal Cup.

Di tempat yang sama, Ketua Panitia Turnamen Futsal Sekda Cup, Maria Raissa Sofia Rantan menyampaikan ucapan terima kasih telah mempercayakan dirinya untuk menjadi ketua panitia Kejuaraan Futsal Sekda Cup.

Selanjutnya, sebelum memulai pertandingan exhibition antara OPD versus Forkopimda, Wakil Bupati Ketapang, Farhan menyerahkan bola untuk pertandingan tersebut kepada salah satu perwakilan wasit yang akan memimpin pertandingan pertama Setda Ketapang versus Disdukcapil Ketapang.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh jajaran Forkopimda Ketapang, OPD, Kormi Ketapang, serta tamu undangan lainnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Rokidi Duduki Jabatan Penting di Kepengurusan LPTQ Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi menduduki jabatan penting di kepengurusan Lembaga Pengembangan…

19 mins ago

Pj Gubernur Harisson Harapkan HMI Kuat Secara Intelektual dan Mandiri Secara Finansial

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri kegiatan pelantikan pengurus Badan Koordinasi (Badko)…

15 hours ago

Kodim Putussibau Razia Pemain Layangan di Wilayah Putussibau Kota

KalbarOnline, Putussibau - Anggota Kodim 1206/Putussibau beserta Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan razia penertiban…

17 hours ago

Jadi Tuan Rumah, Polda Kalbar Ajak Masyarakat Dukung dan Sukseskan Kejuaraan Proliga Volley 2024

KalbarOnline, Pontianak - Polda Kalbar meminta kepada seluruh masyarakat Kalbar dapat mendukung dan turut memeriahkan…

17 hours ago

Pj Gubernur Harisson Buka Kejurnas Angkat Besi di GOR Pangsuma Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson membuka kejuaraan nasional (kejurnas) angkat…

17 hours ago

Harisson Lantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalbar Periode 2024 – 2029

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Harisson melantik Pengurus LPTQ Provinsi Kalimantan Barat…

17 hours ago