Categories: Kapuas HuluPolhum

Sambangi Pos Kamling Kedamin Hulu, Ini Pesan Bhabinkamtibmas Polsek Putussibau Selatan

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka menjalin silaturahmi antara Polri dengan masyarakat, Polsek Putussibau Selatan melalui anggota bhabinkamtibmasnya terus melaksanakan sambang dan patroli dialogis secara rutin kepada warga binaannya masing-masing.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Putussibau Selatan, Brigpol Wiliam Silaban, pada hari Minggu malam tanggal Februari 2023 kemarin. Ia menyambangi pos kamling yang berlokasi di RT 011/RW 004, Kelurahan Kedamin Hulu.

Dalam kesempatan tersebut, Brigpol Wiliam Silaban memberikan imbauan kepada warga yang sedang jaga pos kamling agar selalu meningkatkan kewaspadaan guna menciptakan kamtibmas di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing.

“Dengan kegiatan sambang pos kamling dan patroli dialogis ini kita dapat saling bertukar informasi, serta dapat lebih dekat untuk menjalin silaturahmi dengan warga,” kata Brigpol Wiliam Silaban.

Terpisah, Kapolres Kapuas Hulu, AKBP France Yohanes Siregar melalui Kapolsek Putussibau Selatan, IPTU Egnasius menyampaikan, bahwa kegiatan sambang ini adalah sebagai upaya untuk menjalin kerjasama dan kemitraan dengan tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh agama maupun warga masyarakat, guna menciptakan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Putussibau Selatan yang aman dan kondusif, serta menggali informasi yang berkembang di masyarakat.

“Selain itu, kegiatan ini digelar untuk menjalin silaturahmi antara bhabinkamtibmas dengan warga desa binaaan, sehingga terwujudnya kamtibmas yang aman dan kondusif,” ucap IPTU Egnasius.

Selanjutnya Egnasius menambahkan, bahwa kegiatan sambang pos kamling yang ada di wilayah Kecamatan Putussibau Selatan adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Putussibau Selatan guna menjalin komunikasi dan keakraban dengan masyarakat di wilayah Kecamatan Putussibau Selatan. (Ishaq)

Sumber: Humas Polres Kapuas Hulu, JS.

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

38 mins ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

38 mins ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

4 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

4 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

4 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

5 hours ago