Categories: HeadlinesKubu Raya

Pengendara Honda Tewas Setelah Alami Laka Tunggal di Jalan Jendral Sudirman Rasau Jaya

KalbarOnline, Kubu Raya – Seorang pengendara motor Honda GL200R berinisial AF (24 tahun) meninggal dunia usai mengalami kecelakaan (laka) tunggal di Jalan Jendral Sudirman, Rasau Jaya, pada Jumat (03/02/2023) pagi.

Korban merupakan warga Dusun Mulyorejo RT 001 RW 003, Desa Bintang Mas, Kecamatan Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya.

Kapolres Kubu Raya, AKBP Arief Hidayat melalui Kanit Laka IPDA Wayan mengatakan, kesimpulan bahwa korban murni mengalami laka tunggal itu setelah kepolisian melakukan olah TKP dan mewawancarai saksi-saksi di lapangan.

“AF mengendarai sepeda motor Honda GL200R dengan KB 4154 SV dari Pelabuhan Rasau Jaya hendak menuju Supadio, sesampainya di TKP, posisi di depan Gereja Margahayu Rasau Jaya, karena kondisi jalan bergelombang AF tidak dapat mengontrol kendaraannya, sehingga terjadilah kecelakaan lalulintas tunggal tersebut,” ungkap Wayan, Sabtu (04/02/2023).

Wayan mengatakan, korban meninggal dunia pada saat perjalanan ke RSUD Kubu Raya. Korban dievakuasi menuju RSUD oleh warga dan juga personel Polres Kubu Raya, AIPDA Wangsit yang kebetulan hendak ke kantor kala itu.

“Saat di RSUD Kubu Raya, korban dinyatakan meninggal dunia oleh tenaga medis. Jenazah korban sudah diambil oleh pihak keluarganya dari RSUD Kubu Raya pada hari Jumat untuk dikebumikan,” ujarnya.

Dari peristiwa ini, Polres Kubu Raya mengajak seluruh warga Kabupaten Kubu Raya untuk selalu berhati-hati dalam berkendara.

“Selalu melakukan pengecekan kendaraannya agar keadaan kendaraan dapat dipastikan sehat, hal ini untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan,” pungkas Wayan. (Jau)

Sumber: Humas Polres Kubu Raya/Aipda Ade.

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

44 mins ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

15 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

16 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

16 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

16 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago