Categories: HeadlinesKubu Raya

Warga Sungai Ambawang Hilang Secara Misterius Saat Cari Kayu Bakar di Hutan

KalbarOnline, Kubu Raya – Seorang warga Desa Jawa Tengah, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya dikabarkan telah hilang secara misterius, sejak Kamis 19 Januari 2023 kemarin.

Korban atas nama Misgiyem berjenis kelamin perempuan dan berusia 60 tahun itu dikabarkan hilang saat sedang mencari kayu bakar di hutan di sekitar tempat tinggalnya.

“Jadi korban merupakan seorang tuna wicara, sejak Kamis 19 Januari 2023 korban berangkat mencari kayu bakar di hutan sekitar rumahnya, aktivitas tersebut kerap dilakukan korban sampai akhirnya ia dilaporkan hilang oleh kerabatnya,” ungkap Kepala Kantor SAR Pontianak, Yopi Haryadi, Selasa (24/01/2023).

Tim rescue melakukan penelusuran di lokasi hutan tempat korban atas nama Misgiyem mencari kayu bakar. (Foto: Jauhari)

Yopi menerangkan, proses pencarian sempat dilakukan oleh keluarga dan masyarakat setempat, namun tidak membuahkan hasil.

“Saat korban tidak kunjung kembali keluarga dan warga sekitar sempat melakukan pencarian di lokasi korban biasa mencari kayu bakar, akan tetapi pencarian tersebut belum membuahkan hasil,” katanya.

Upaya pencarian korban atas nama Misgiyem oleh tim recue menggunakan metode Explore Search and Rescue atau ESAR. (Foto: Jauhari)

Atas kejadian tersebut, Yopi melanjutkan, tim rescue kemudian berangkat untuk melakukan pencarian. Upaya pencarian dilakukan dengan menggunakan metode Explore Search and Rescue atau ESAR.

“Tim rescue bersama unsur terkait berupaya menemukan korban dengan melakukan pencarian dengan metode ESAR. Harapan kami korban dapat segera ditemukan,” ucap Yopi. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago