Categories: KetapangPolitik

Bacaleg DPRD Ketapang dari PAN, Kusmawadi Siap Perjuangkan Aspirasi Warga Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Tokoh pemuda asal Kecamatan Kendawangan, Kusmawadi mengaku siap memperjuangkan aspirasi masyarakat Ketapang, khususnya warga di kampung halamannya.

Kusmawadi sendiri merupakan calon legislatif (caleg) DPRD Kabupaten Ketapang dari Partai Amanat Nasional (PAN) untuk mewakili daerah pemilihan (dapil) enam, yakni Kecamatan Benua Kayong, Matan Hilir Selatan dan Kendawangan.

“Banyak persoalan masyarakat yang belum tuntas,” ujar pria berbadan tegap yang akrab disapa Ujang Bulan itu kepada KalbarOnline, Selasa (23/01/2023).

Faktor itulah, kata Kusmawadi, yang menjadi tekad dan dorongan dirinya untuk menjadi wakil rakyat agar bisa ikut secara langsung mengatasi dan menyelesaikan permasalahan yang ada di Ketapang.

Selain itu, dirinya menyebut, kalau nanti pada saat masa kampanye tiba, ia tidak akan banyak mengumbar janji. Baginya, bila sudah terpilih, semua masalah yang ada di masyarakat menjadi pekerjaan keseharian yang wajib diselesaikan secara tuntas.

“Kalau sudah terpilih, ya otomatis harus amanah dalam menjalankan tugas sebagai wakil rakyat,” sebutnya.

Ia mengaku, kalau modal utama dalam Pemilu Legislatif 2024 mendatang salah satunya adalah mendapat kepercayaan dari masyarakat untuk mengemban aspirasi yang saat ini masih banyak belum dibahas di parlemen.

“Kepercayaan dari masyarakat sangat penting”, ujarnya.

Kusmawadi, tokoh pemuda Kecamatan Kendawangan dan sekaligus calon legislatif DPRD Kabupaten Ketapang dari Partai Amanat Nasional (PAN). (Foto: Adi LC)

Kepercayaan masyarakat yang dititipkan kepada dirinya itulah yang akan diperjuangkan ketika dirinya duduk di kursi DPRD Kabupaten Ketapang. “Ini amanah yang harus dijaga ketika saya terpilih,” tegasnya.

Lebih lanjut, Kusmawadi mengatakan, kalau nantinya terpilih dan duduk di kursi DPRD Kabupaten Ketapang, seluruh aspirasi warga akan diperjuangkan dengan serius dan sungguh-sungguh.

“Saya tidak banyak janji namun banyak bukti bila terpilih,” tuturnya.

Kusmawadi pun mengaku kalau dirinya telah bersilaturahmi dengan berbagai komponen masyarakat, antara lain pemuda, emak-emak, tokoh masyarakat, ulama, mahasiswa, buruh, pedagang pasar tradisional, guru, dan lainnya.

Mereka kata Kuswandi, tak segan mencurahkan segala masalah yang ada kepadanya. Sehingga ia sudah hafal dan memiliki cara untuk menyelesaikan persoalan utama yang ada di masyarakat.

Insya Allah saya tetap konsisten untuk memperjuangkan wong cilik. Tetapi tentu saya mohon dukungan dari semua lapisan masyarakat untuk bisa masuk di parlemen membawa aspirasi rakyat agar dapat diselesaikan oleh pemangku kepentingan,” ungkapnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

2 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

7 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

7 hours ago