Categories: HeadlinesKetapang

Wabup Pimpin Rapat Koordinasi Penetapan Gelar Pahlawan Daerah Panglima Tantemak dan Uti Usman

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati (Wabup) Ketapang, Farhan memimpin rapat koordinasi terkait usulan gelar pahlawan daerah Panglima Tantemak dan Uti Usman, di Ruang Rapat Bupati Ketapang, Selasa (10/01/2023). Rapat ini diikuti oleh Tim Peneliti dan Pengkaji Gelar Daerah (TP2GD) Kabupaten Ketapang.

Wabup dalam rapat tersebut berharap, tim penetapan calon pahlawan dapat komprehensif dalam memastikan usulan gelar pahlawan daerah, sehingga setelah ditetapkan, tidak ada kritikan yang menimbulkan keraguan dari berbagai kalangan masyarakat.

“Melihat dari kriteria persyaratan yang ada, ini tentu diperlukan waktu yang panjang, bukan berarti setelah melihat data tersebut kita tidak bekerja, artinya penelusuran memerlukan data akurat tetap dilakukan, sehingga kita berhasil memenuhi persyaratan yang ada,” tekan Farhan.

Selain itu disampaikannya, pemberian gelar pahlawan daerah ini akan disampaikan pada kegiatan napak tilas yang akan dilakukan di bulan Oktober mendatang, jika persyaratan tersebut sudah dipenuhi.

“Dengan demikian kita harus bekerja dengan tidak mengabaikan dokumen konkret, nyata, tidak simpang siur dan harus clear (jelas),” tegasnya.

Turut hadir dalam rapat, Asisten I Setda, Kadinsos P3A dan KB, tokoh sejarawan dan tokoh masyarakat. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

8 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago