Categories: KesehatanPontianak

Kadinkes Kalbar Tinjau Posko Kesehatan Nataru, Harap Dapat Layani Masyarakat dengan Baik

KalbarOnline, Pontianak – Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Hary Agung Tjahyadi melakukan peninjauan ke posko kesehatan yang berada di Bandara Supadio dan Pelabuhan Dwikora, Sabtu (24/12/2022). Posko-posko kesehatan ini disiapkan dalam rangka perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

Peninjauan tersebut dilakukan guna memastikan posko kesehatan sebagai tindak lanjut dari persiapan Natal dan Tahun Baru yang juga tergabung bersama lintas sektor, khususnya di bidang kesehatan.

Hary menyampaikan, keberadaan posko kesehatan ini bertujuan memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat pada periode Natal dan Tahun Baru. Pada posko kesehatan ini terdapat pemeriksaan kesehatan dan penanganan darurat bagi para pelaku perjalanan dan vaksinasi Covid-19.

“Pos kesehatan disini memberikan pelayanan, pemeriksaan kesehatan, pengobatan yang sifatnya kedaruratan, dan juga memberikan pelayanan vaksinasi Covid-19,” jelas Hary.

Ia berharap, dengan adanya posko kesehatan ini dapat melayani masyarakat dengan baik, khususnya bagi masyarakat yang akan melakukan perjalanan atau mudik.

“Jadi para pelaku perjalanan dapat memanfaatkan posko kesehatan ini dengan baik,” harapnya.

Selain pemeriksaan kesehatan, pengobatan dan juga vaksinasi, posko kesehatan ini juga bertujuan untuk memberikan informasi dan edukasi yang diperlukan. Tenaga kesehatan juga akan selalu mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

11 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

11 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

13 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

13 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

16 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

16 hours ago