Categories: HeadlinesKetapang

Dihantam Gelombang Laut, 4 Unit Rumah di Kendawangan Ketapang Ambruk

KalbarOnline, Ketapang – Empat unit rumah warga di Dusun Sungai Tengar, Desa Mekar Utama, Kecamatan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Kalbar, ambruk setelah dihantam gelombang dan angin kencang, Jumat (23/12/2022).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ketapang mencatat, 15 KK atau 56 jiwa harus mengungsi ke tempat yang lebih aman. Kendati demikian, tidak ada korban jiwa yang dilaporkan atas peristiwa tersebut.

“45 unit rumah yang dihuni 166 jiwa terdampak atas kejadian ini, empat unit rumah diantaranya ambruk akibat hantaman gelombang,” ujar Sekretaris BPBD Kabupaten Ketapang, Suryadi, Sabtu (24/12/2022).

Suryadi mengatakan, tim BPBD Kabupaten Ketapang sudah mendatangi lokasi untuk menyalurkan bantuan logistik.

Berdasarkan prakiraan BMKG pada tanggal 23-26 Desember 2022, beberapa wilayah akan terjadi bencana cuaca ekstrim dan gelombang besar, terutama di wilayah pesisir.

Ia menambahkan, 5 Kecamatan menjadi daerah dengan resiko cuaca ekstrim di antaranya Kecamatan Kendawangan, Muara Pawan, Delta Pawan, Benua Kayong dan Kecamatan Matan Hilir Selatan.

“Diharapkan bagi masyarakat agar selalu waspada dan menyimpan barang-barang berharga ke tempat yang lebih aman, karena berdasarkan hasil kajian BMKG  bahwa ketinggian gelombang air laut hingga mencapai 1,9 meter,” pungkasnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sambut Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Ratusan Relawan PLN Banjiri Bantaran Sungai Besar Banjarbaru

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan menyelenggarakan…

10 hours ago

Pria di Kapuas Hulu Sembunyikan Sabu di Baju Korpri

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu bersama Polsek Suhaid menangkap seorang pria…

11 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Hadiri Perayaan Waisak bersama Permabudhi Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Pemkab…

11 hours ago

Mau Beli Rokok Tapi Tak Punya Uang, Pria di Kubu Raya Nekat Curi Kotak Amal

KalbarOnline, Kubu Raya - Pria berinisial RO (32 tahun) warga Kubu Raya diamankan pihak kepolisian…

11 hours ago

RSUD Pontianak Sosialisasikan Hidup Sehat Tanpa Rokok

KalbarOnline, Pontianak - Merokok tidak saja berbahaya untuk diri sendiri tetapi juga orang yang berada…

12 hours ago

Ani Sofian Seruput Kopi Aming bersama Pj Wali Kota Madiun

KalbarOnline, Balikpapan - Kota Pontianak dikenal dengan kekayaan kuliner yang beraneka ragam. Bahkan sebagian orang…

12 hours ago