Categories: HeadlinesKetapang

Dihantam Gelombang Laut, 4 Unit Rumah di Kendawangan Ketapang Ambruk

KalbarOnline, Ketapang – Empat unit rumah warga di Dusun Sungai Tengar, Desa Mekar Utama, Kecamatan Kendawangan, Kabupaten Ketapang, Kalbar, ambruk setelah dihantam gelombang dan angin kencang, Jumat (23/12/2022).

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ketapang mencatat, 15 KK atau 56 jiwa harus mengungsi ke tempat yang lebih aman. Kendati demikian, tidak ada korban jiwa yang dilaporkan atas peristiwa tersebut.

“45 unit rumah yang dihuni 166 jiwa terdampak atas kejadian ini, empat unit rumah diantaranya ambruk akibat hantaman gelombang,” ujar Sekretaris BPBD Kabupaten Ketapang, Suryadi, Sabtu (24/12/2022).

Suryadi mengatakan, tim BPBD Kabupaten Ketapang sudah mendatangi lokasi untuk menyalurkan bantuan logistik.

Berdasarkan prakiraan BMKG pada tanggal 23-26 Desember 2022, beberapa wilayah akan terjadi bencana cuaca ekstrim dan gelombang besar, terutama di wilayah pesisir.

Ia menambahkan, 5 Kecamatan menjadi daerah dengan resiko cuaca ekstrim di antaranya Kecamatan Kendawangan, Muara Pawan, Delta Pawan, Benua Kayong dan Kecamatan Matan Hilir Selatan.

“Diharapkan bagi masyarakat agar selalu waspada dan menyimpan barang-barang berharga ke tempat yang lebih aman, karena berdasarkan hasil kajian BMKG  bahwa ketinggian gelombang air laut hingga mencapai 1,9 meter,” pungkasnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menteri AHY: Saya Tidak Ikhlas jika Ada Tanah Rumah Ibadah Dirampas Mafia Tanah

KalbarOnline.com, Gowa - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)…

8 mins ago

Peringati Hari Kartini, PLN Beri Santunan untuk 30 Muslimah Tangguh di Kalimantan Selatan

KalbarOnline, Banjarbaru - Dengan semangat memperingati Hari Kartini 2024, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran…

9 hours ago

Harisson Tegaskan Tidak Akan Maju Pilkada 2024

KalbarOnline, Pontianak - Di tengah ramainya isu sejumlah penjabat kepala daerah di beberapa provinsi dan…

12 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Raih Prestasi Terbaik di Ajang Atletik Internasional Dubai

KalbarOnline, Pontianak - Atlet binaan kawah candradimuka Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Dinas Kepemudaan,…

13 hours ago

Pasar Bodok Membara, 25 Ruko Luluh Lantak Dalam Semalam

KalbarOnline, Pontianak - Kebakaran hebat menghantam Pasar Bodok, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, Jumat…

15 hours ago

Hendak Tawuran, Empat Remaja di Pontianak Diamankan Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Polisi mengamankan empat remaja berinisial FB (17 tahun), HP (17 tahun), RF…

20 hours ago