Categories: NasionalTeknologi

Kurangi Emisi Karbon, PLN Terapkan Penggunaan Kendaraan Listrik untuk Operasional Unit Pembangkit

KalbarOnline, Jakarta – PT PLN (Persero) berkomitmen mengurangi emisi karbon guna mencapai Net Zero Emission (NZE) pada tahun 2060. Salah satunya dengan membangun ekosistem kendaraan listrik di Indonesia yang dimulai dari lingkungan kerja hingga ke masyarakat.

Manager PLN Unit Pelaksana Pengendalian Pembangkitan Kapuas (UPDK), Bahtiar Wibisana mengatakan, bahwa sektor transportasi adalah salah satu penyumbang emisi karbon tertinggi di Indonesia.

“Tak kurang dari 280 juta ton CO2e dihasilkan dari sektor transportasi. Jika tidak diantisipasi, maka pada tahun 2060 emisinya akan ada 860 juta ton CO2e per tahun,” ujarnya.

Bahtiar menambahkan, pihaknya berkomitmen penuh untuk turut mendukung upaya menurunkan emisi gas rumah kaca dengan menjalankan transisi energi fosil ke energi baru terbarukan (EBT).

“Untuk mencapai NZE, kami juga memastikan ketersediaan listrik yang handal untuk mendukung fasilitas-fasilitas umum kendaraan listrik seperti SPKLU,” imbuh Bahtiar.

PLN mulai menerapkan penggunaan kendaraan listrik yaitu motor listrik untuk operasional transportasi di unit pembangkit. Selain itu, penggunaan kendaraan listrik juga mulai dikampanyekan sebagai gaya hidup beberapa pegawai yang menggunakannya untuk keperluan pribadi.

Harapannya dengan pegawai turut menggunakan kendaraan listrik dalam aktivitas sehari-harinya dapat menimbulkan tren positif di lingkungan masyarakat sehingga semakin banyak yang beralih ke kendaraan listrik.

Bahtiar juga menjelaskan untuk mempermudah pengguna kendaraan listrik di Kalimantan Barat khususnya Kota Pontianak PLN sudah memberikan berbagai insentif dan layanan, salah satunya dengan layanan home charging dan SPKLU di beberapa tempat.

“Harapannya, semakin banyak pengguna kendaraan listrik akan semakin membantu upaya pemerintah untuk mengurangi emisi karbon, terutama di lingkungan PLN UPDK Kapuas yang kemudian ditularkan pegawai di lingkungan masyarakat yang mudah-mudahan menjadi tren untuk menggunakan kendaraan listrik, minimal motor listrik,” pungkasnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Peluncuran Tahapan Pilkada Kapuas Hulu 2024, Wabup Wahyudi Ajak Semua Pihak Jaga Suasana Sejuk dan Damai

KalbarOnline, Putussibau – Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Kapuas Hulu melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala…

13 hours ago

IKA Unhas Kalbar Siap Berikan Kontribusi Positif Bagi Kemajuan dan Pembangunan Daerah

KalbarOnline, Pontianak - Suksesi pemilihan Ketua dan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Alumni Universitas Hasanuddin (IKA…

15 hours ago

Sambil Mancing Ikan, Edi Kamtono Minta Doa Warga Kembali Jadi Walkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wali Kota Pontianak incumbent, Edi Rusdi Kamtono menikmati weekend dengan memancing…

18 hours ago

Dinilai Tak “Orisinil”, KPU Klarifikasi Soal Polemik Karya Pemenang Lomba Cipta Jingle Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pontianak memberikan klarifikasi terkait dugaan pemenang Lomba…

18 hours ago

Ketua Bawaslu Kapuas Hulu Lantik 64 Anggota Panwascam Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau - Ketua Bawaslu Kabupaten Kapuas Hulu, Mustaan melantik sedikitnya 64 orang Panitia Pengawas…

19 hours ago

Polres Kubu Raya Amankan 6 Remaja Terlibat Tawuran di Sungai Raya

KalbarOnline, Kubu Raya - Tim Patroli Presisi Satuan Samapta Polres Kubu Raya mengamankan 5 remaja…

1 day ago