Categories: Kapuas HuluKesehatan

Wakil Bupati Kapuas Hulu Hadiri Review Kinerja Tahunan Aksi Stunting Tertinggi Kabupaten Kapuas Hulu Tahun 2022

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menghadiri Pertemuan Review Kinerja Tahunan Aksi Stunting Tertinggi Kabupaten Kapuas Hulu, di Aula Bappeda Kabupaten Kapuas Hulu, Senin (12/12/2022).

Dalam sambutannya, Wahyudi Hidayat menyampaikan konvergensi adalah kunci karena intervensi percepatan penurunan stunting, baik itu intervensi gizi spesifik maupun intervensi gizi sensitif, merupakan bagian program atau kegiatan pada organisasi perangkat daerah sesuai dengan tupoksinya masing-masing.

“Dengan demikian, intervensi yang sifatnya multi sektor tidak mungkin terlaksana dengan baik tanpa kerja sama,” sampainya.

Wabup selanjutnya menyampaikan, dengan meningkatnya pengetahuan tentang stunting diharapkan kelompok sasaran dapat melakukan perubahan perilaku yang mendukung pencegahan stunting.

“Walaupun mengalami penurunan namun angka ini masih cukup tinggi, artinya 1 dari 3 balita di Kabupaten Kapuas Hulu mengalami kekerdilan atau stunting, angka ini patut mendapat perhatian yang serius dari kita semua,” katanya.

Lebih lanjut ia menekankan, tingginya persentase stunting tersebut menunjukkan bahwa terdapat permasalahan mendasar, yaitu ketidaktahuan masyarakat terhadap faktor-faktor penyebab stunting dan pemberian pelayanan kesehatan yang belum sesuai standar, baik di tingkat masyarakat maupun di fasilitas pelayanan kesehatan yang mendorong terjadinya stunting, kemudian peningkatan pengetahuan dan keterampilan untuk setiap kelompok sasaran sesuai perannya dalam pencegahan stunting menjadi penting.

“Dengan meningkatnya pengetahuan tersebut, diharapkan kelompok sasaran dapat melakukan perubahan perilaku yang mendukung pencegahan stunting,” ujarnya.

Kegiatan tersebut dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Dandim 1206, Ketua Gabungan Organisasi Wanita Kabupaten Kapuas Hulu dan kepala OPD yang ada di lingkungan Pemkab Kapuas Hulu serta camat se-Kabupaten Kapuas Hulu. (Ishaq)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sekcam Pontianak Selatan Nilai Kumpulan BTPN Syariah Ideal Berdayakan Ibu-Ibu Pelaku Usaha Ultramikro

KalbarOnline, Pontianak - Memiliki visi menjadi bank syariah terbaik untuk keuangan inklusif, menjadikan BTPN Syariah…

6 hours ago

Sutarmidji Optimis Bakal Sapu Kemenangan di Pilkada Serentak Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar, Sutarmidji mengaku optimis bakal menyapu kemenangan pada pemilihan…

6 hours ago

Lihat Kinerja dan Hasil Survei, Demokrat Serahkan Surat Tugas ke Calon Gubernur Kalbar Sutarmidji

KalbarOnline, Pontianak - Partai Demokrat secara resmi menyerahkan surat tugas kepada Sutarmidji sebagai calon Gubernur…

6 hours ago

Bupati Ketapang Sampaikan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menyampaikan pidato terhadap Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD…

8 hours ago

Hadiri Coffee Morning Distanakbun, Sekda Alexander: Pemkab Ketapang Dukung Program Optimasi Lahan Rawa

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo menghadiri coffee morning di Kantor Dinas Pertanian,…

8 hours ago

Pimpin Apel Pagi di Halaman Distanakbun, Sekda Ketapang Sampaikan Beberapa Hal Penting

KalbarOnline, Ketapang - Sebagai upaya untuk memberikan motivasi kinerja ASN, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memimpin…

8 hours ago