Wakil Bupati Ketapang Hadiri Gala Dinner BIMP-EAGA Ministerial Meeting

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang, Farhan menghadiri Gala Dinner BIMP-EAGA Ministerial Meeting, pada Jumat (26/11/2022), di Pendopo Rumah Jabatan Gubernur Kalimantan Barat.

Dalam kegiatan tersebut, Kota Pontianak, Kalimantan Barat, terpilih menjadi tuan rumah dalam pertemuan empat menteri dari Forum bergengsi Brunei Darussalam-Indonesia-Malaysia-Philippines East ASEAN Growth Area (BIMP-EAGA) yang ke-25. Acara ini berlangsung mulai 23 hingga 26 November 2022.

Delegasi tamu-tamu ini akan melakukan pertemuan bisnis dalam sektor perekonomian dan meningkatkan hubungan kerjasama dalam perdagangan antar negara.

Pelabuhan Kijing masuk dalam pembahasan dalam agenda ini karena pelabuhan internasional yang telah diresmikan Presiden RI itu memiliki potensi meningkatkan sektor perekonomian dan memudahkan jalur perdagangan antar negara BIMP.

Kegiatan ini dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Airlangga Hartarto, Gubernur Kalbar, Sutarmidji Anggota DPR RI, Maman Abdurrahman, para menteri asal negara Malaysia, Philipina, Brunei, para dubes negara, ADB, ASEC dan BIMP-FC. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

2 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

12 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

12 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

12 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

13 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

17 hours ago