Categories: EkonomiKetapang

CMI Serap 80% Pekerja Lokal Bergabung di Wilayah Kerja Operasional Sandai

KalbarOnline, Ketapang – Sebanyak 565 pekerja yang terdiri dari 508 laki-laki dan 57 perempuan yang berasal dari Kalimantan Barat (Kalbar) bergabung untuk bersama-sama berkarya di PT Cita Mineral Investindo Tbk (CMI) Site Sandai.

Pemenuhan kebutuhan karyawan tersebut diutamakan bagi tenaga kerja lokal dengan KTP atau lulusan perguruan tinggi di Kalbar. Operasional Sandai saat ini didukung lebih dari 711 pekerja, dimana mayoritas merupakan warga lokal Kalbar.

Berdasarkan data pekerja lokal, terlihat persentase tenaga kerja laki-laki (90%) lebih besar dibandingkan dengan tenaga kerja perempuan (10%). Namun perusahaan selalu melakukan upaya kesetaraan gender di lingkungan kerja, hal ini menjadi kunci kesuksesan bagi perusahaan.

Kesetaraan gender bertujuan bukan hanya demi kepentingan kaum perempuan saja, namun juga untuk mencapai kesuksesan dan kesejahteraan pembangunan ekonomi bangsa.

Sekretaris Disnakertrans Kabupaten Ketapang, Matjuni menyambut baik langkah CMI untuk membuka lowongan dan menerima para putra-putri Kalbar untuk bekerja di Wilayah Kerja Operasional Sandai.

Ia menyampaikan, bahwa Disnakertrans Ketapang sangat mendukung perekrutan tenaga kerja muda lokal untuk bersama-sama mendukung upaya pencapaian target produksi perusahaan.

“Terima kasih kepada CMI yang telah memberikan kesempatan kepada putra-putri Kalbar. Mohon mereka dibimbing agar menunjukan prestasi melalui kerja keras, mau belajar dan senantiasa mengikuti arahan.” ujar Matjuni.

HRD Manager site Sandai, Adrianus menyampaikan, bahwa langkah tersebut merupakan bukti komitmen perusahaan untuk selalu memprioritaskan calon karyawan yang merupakan putra putri yang berasal dari daerah sekitar wilayah kerja operasional perusahaan.

“Rekrutmen CMI khusus putra-putri Kalbar ini sebagai wujud komitmen CMI terhadap peningkatan kualitas SDM lokal, sehingga putra-putri terbaik Kalbar dapat berkontribusi dalam pengembangan Kalbar khususnya Wilayah Kerja Operasional Sandai.” kata Adrianus, Selasa (22/11/2022).

Salah satu pekerja lokal yang diterima bergabung di CMI site Sandai, Egi Virgiawan, asal wilayah Kota Pontianak mengaku senang dan bangga bisa bergabung dengan CMI.

“Kami sangat bangga dapat bergabung ke dalam keluarga besar CMI di site Sandai,” ungkap Egi.

Sebagai informasi, adapun pemenuhan tenaga kerja CMI saat ini difokuskan untuk mendukung pencapaian target penjualan setiap tahun dan meningkatkan kesejahteraan pembangunan ekonomi bangsa khususnya Kalbar. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

6 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

6 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

6 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

7 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

10 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

14 hours ago