Categories: HeadlinesPontianak

Turnamen Mobile Legends Piala Kapolresta Pontianak Tak Pakai Sistem Gugur

KalbarOnline, Pontianak – Turnamen Mobile Legends memperebutkan piala Kapolresta Pontianak yang digelar Esport Journalist (ESJ) bersama Weng Coffee tak menggunakan mekanis sistem gugur.

Ketua panitia pelaksana, Hendra Cipta mengatakan, mekanisme pertandingan yang digunakan nantinya adalah double elimination, yang artinya tim yang telah kalah masih bisa berkesempatan main kembali.

“Teknis dan detailnya nanti akan dijelaskan saat technical meeting,” kata Hendra, Minggu (06/11/2022).

Hendra menjelaskan, alasan menggunakan mekanisme baru ini adalah untuk memberi kesempatan dan peluang kepada tim-tim baru untuk menjadi yang terbaik dalam turnamen dengan total hadiah Rp 20 juta ini.

“Kita berusaha menampung aspirasi teman-teman peserta,” ucap Hendra.

Selain itu, Hendra berharap turnamen kali ini tidak hanya didominasi oleh tim-tim yang telah mapan.

“Kita ingin memunculkan adanya regenerasi pemain atau tim Mobile Legends di Kota Pontianak,” terang Hendra.

Sebagaimana diketahui, Turnamen Mobile Legend Piala Kapolresta Pontianak digelar di Weng Signature Jalan Reformasi Pontianak pada 25 – 27 November 2022.

Event yang menjadi salah satu rangkaian dalam peringatan Hari Pahlawan Nasional ini memperebutkan hadiah Rp 20 juta, piala dan medali.

Informasi pendaftaran dapat menghubungi 0812-5397-7748, atas nama Muhammad Jauhari Fatria atau langsung mengisi google form: https://forms.gle/A43EFV3Ec4WcirzP6 dengan fee registrasi Rp 100.000. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

3 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

6 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

7 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

8 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

9 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

23 hours ago