Categories: MelawiSosBud

Lestarikan Tradisi Tionghoa, MABT Melawi Akan Gelar Festival Barongsai

KalbarOnline, Melawi – Untuk pertama kalinya, Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT) Kabupaten Melawi, Provinsi Kalbar akan menggelar Festival Barongsai 2022.

Ketua MABT Melawi, Taufik mengatakan, festival barongsai kategori tradisional ini akan digelar pada tanggal 10 Desember 2022 di lapangan Perbasi Kota Nanga Pinoh.

Dijelaskannya, festival ini nantinya tidak hanya terbatas diikuti oleh tim barongsai dari kabupaten/kota di Kalbar, namun dari luar Kalbar juga diperbolehkan mengisi momen ini dan nantinya bisa menampilkan kemahirannya dalam memainkan atraksi kesenian barongsai.

“Perlombaan atraksi barongsai ini akan memperebutkan piala bergilir Bupati Cup dan piala tetap MABT Cup. Selain itu, kami juga menyiapkan medali hingga uang pembinaan puluhan juta rupiah kepada pemenang juara 1, 2, 3, harapan 1 dan 2,” terang Taufik, Jumat (04/11/2022).

Dia mengungkapkan, tujuan festival kebudayaan ini selain menjaga kelestarian tradisi Tionghoa, juga akan menjadi agenda tahuna karena memiliki potensi yang besar dalam mendongkrak tingkat kunjungan wisatawan di daerah setempat.

“Selama ini atraksi barongsai selalu dimainkan setiap perayaan Tahun Baru Imlek dan di berbagai acara-acara seremonial. Kali ini kita kemas dalam sebuah festival yang menarik,” tutup Wakil Ketua DPRD Melawi itu. (BS)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

13 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

14 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

14 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

14 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago