Categories: Pontianak

Lepas Kafilah MTQ Menuju Ketapang, Mulyadi Minta Peserta Jaga Kesehatan

KalbarOnline, Pontianak – Ketua LPTQ Kota Pontianak, Mulyadi melepas keberangkatan kafilah Kota Pontianak untuk berlaga pada ajang MTQ Tingkat Provinsi Kalimantan Barat ke-XXX di Kabupaten Ketapang, Kamis (3/11/2022) pagi. Secara seremonial, pelepasan itu dilaksanakan di Sekretariat LPTQ Kota Pontianak.

Dalam kesempatan itu, Mulyadi berpesan agar peserta betul-betul menjaga kondisi kesehatan selama di perjalanan, mengingat perjalanan yang akan ditempuh cukup panjang menuju Kabupaten Ketapang.

“Saya minta dinas kesehatan yang ikut mendampingi kafilah harus satu bus bersama kafilah, sekaligus bawa obat-obatan untuk menjaga kondisi-kondisi yang tidak kita inginkan,” ujarnya ketika mengecek peserta di dalam bus.

Setelah mengecek kondisi bus dan peserta, Mulyadi menambahkan, tempat duduk di dalam bus sudah diatur dengan baik dengan prioritas utama adalah peserta.

“Tempat duduknya harus nyaman, peserta jangan sampai duduk yang paling belakang kecuali atas keinginannya sendiri, yang jelas kita sudah berikan 3 bus artinya tempat duduk dengan jumlah penumpang sudah sangat longgar,” imbuhnya.

Dia juga meminta kepada peserta, jika di dalam perjalanan ada masalah, jangan ragu untuk segera disampaikan kepada pimpinan rombongan atau tim pelatih.

“Kita berharap para peserta bisa konsentrasi penuh jangan ada perasaan bimbang dan ragu, harus yakin dan percaya di Ketapang kita bisa tampil yang terbaik, itu yang terpenting,” pungkasnya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

3 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

4 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

4 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

5 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

5 hours ago

Ani Sofian Tugaskan Sejumlah Dokter ke Batam Pastikan Kesehatan Jamaah Calon Haji Pontianak

KalbarOnline.com - Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kota Pontianak mulai diberangkatkan secara bertahap. Sebanyak 445…

5 hours ago