Categories: KetapangSepak Bola

Buka Turnamen Sepak Bola Natal Cup 2022 Sekda Ketapang Ajak Pererat Tali Persaudaraan

KalbarOnline, Ketapang – Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka secara resmi Open Tournament Natal Cup 2022 di Dusun Engkadin, Desa Sepakat Jaya, Kecamatan Nanga Tayap, Jumat (28/10/2022).

Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada panitia yang telah menyelenggarakan kejuaraan sepak bola tersebut.

“Saya berpesan bahwa olahraga sepak bola ini umum/universal, oleh karena itu dengan media olahraga ini bisa membuat kita bersatu mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan kita,” ujarnya.

Lebih lanjut beliau mengharapkan agar kegiatan turnamen ini dapat berjalan aman dan tertib. “Mohon dukungan keamanan kita jaga bersama demi suksesnya pelaksanaan Open Tournament Natal Cup 2022 ini,” ujarnya.

Selain itu, Alexander menyampaikan, bahwa Pemerintah Kabupaten Ketapang sangat mendukung penuh kegiatan seperti ini, begitu juga dengan kegiatan-kegiatan budaya dan lainnya.

“Harapan saya, semoga masyarakat di Dusun Engkadin ini selalu menjaga kekompakan, agar turnamen ini berjalan sukses dengan mengedepankan sportifitas dan fair play,” tutupnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asisten II Setda, Kepala Inspektorat, Kepala Dinas Peternakan dan perkebunan, Kepala Dinas Perhubungan, BPKAD, perwakilan Satpol PP, perwakilan Dinas PUTR, Kepala Bagian Ekbang dan  Prokopim, panitia, masyarakat setempat dan lainnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Klarifikasi Kodam Tanjungpura Soal Berubahnya Berat Barang Bukti Sabu dari 25,4 Kg Jadi 21,2 Kg

KalbarOnline, Kubu Raya - Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengungkapkan, ada perubahan berat bruto…

8 hours ago

Kodam Tanjungpura Serahkan Barang Bukti 21,2 Kg Sabu ke BNN

KalbarOnline, Kubu Raya - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan memimpin prosesi penyerahan barang…

8 hours ago

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

11 hours ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

11 hours ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

11 hours ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

13 hours ago