Categories: HeadlinesPontianak

Kejati Kalbar Dukung Kejari Pontianak Bongkar Mafia Pelabuhan

KalbarOnline, Pontianak – Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat, Masyhudi mengapresiasi Kejari Pontianak yang berhasil mengamankan sebanyak 14 kontainer berisi 320 ton CPO di Pelabuhan Dwikora Pontianak.

“Saya selaku Kajati Kalbar mendukung penuh langkah Kejari Pontianak atas penyelidikan ini,” kata Masyhudi, Jumat (28/10/222).

Tak hanya itu, Masyhudi juga menyatakan, kalau pihaknya akan mem-back up penuh proses penyelidikan dan penyidikan kasus ini, demi membongkar permainan nakal para mafia pelabuhan.

“Kita akan mengintensifkan koordinasi dengan Kanwil Bea Cukai terkait hal ini,” jelasnya.

Seperti diketahui sebelumnya, Kejaksaan Negeri (Kejari) Pontianak berhasil menahan sebanyak 14 kontainer berisi CPO yang hendak diekspor ke China, di Pelabuhan Dwikora Pontianak, pada Kamis (27/10/2022) kemarin.

14 kontainer berisikan sekitar 320 ton itu dimiliki oleh dua perusahaan, yakni PT Putra Limbah Katulistiwa dan PT Bangun Jaya Utama. Penahanan terhadap 14 kontainer tersebut pun dilakukan lantaran adanya dugaan manipulasi pada dokumen ekspor.

Terpisah, Kepala Humas Kanwil Direktorat Jenderal Bea Cukai Kalbagbar, Mujahidin menyatakan, bahwa pihaknya tidak menerima pelimpahan dari Kejari Pontianak melainkan di Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Pontianak.

“BC Pelayanan, bukan Kanwil,” katanya melalui pesan WhatsApp.

Sedangkan Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Pontianak, Syaefudin ketika dikonfirmasi mengatakan, belum mendapat kabar atas diamankannya 14 kontainer CPO oleh kejaksaan di Pelabuhan Dwikora Pontianak.

“Saya belum dapat infonya,” singkat Syaefudin. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polisi Ungkap Kasus Pencurian Toko Ikan Hias di Kubu Raya

KalbarOnline, Kubu Raya -  Polres Kubu Raya berhasil mengungkap kasus pencurian sebuah toko ikan hias…

3 hours ago

Muda Mahendrawan Terima Rekomendasi PAN Maju Pilkada Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Bakal Calon Gubernur Kalimantan Barat, Muda Mahendrawan mengambil surat rekomendasi dari Dewan…

5 hours ago

Kunker ke Manis Mata, Sekda Ketapang Bahas Soal Batas Wilayah Kabupaten Sukamara dan Lamandau Kalteng

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kecamatan Manis Mata,…

5 hours ago

Warga Kalis Terdampak Pembangunan Pile Slab Dua Teriak Minta Tolong Bupati Kapuas Hulu

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Beberapa bulan lalu, pernah dilakukan aksi warga Kalis pemilik lahan yang…

5 hours ago

Wujud Kepedulian KSAD, Kodim Putussibau Bagikan Ransum dan Imukal TNI Untuk Pemenuhan Gizi Prajurit

KalbarOnline, Putussibau - Staf Logistik Kodim 1206/Putussibau membagikan susu imukal dalam rangka pemenuhan gizi prajurit,…

10 hours ago

Propam Polda Kalbar Lakukan Pembinaan Etika Profesi Polri di Polres Kapuas Hulu

KalbarOnline, Putussibau - Bidang  Propam Polda Kalbar melakukan pembinaan kepada personel Polres Kapuas Hulu, terutama…

11 hours ago