Categories: HeadlinesSintang

Korban Banjir Sintang Hampir Tembus 50 Ribu Jiwa

KalbarOnline, Sintang – Warga terdampak banjir di Kabupaten Sintang terus bertambah. Berdasarkan data terbaru, tercatat hampir 50 ribu jiwa yang saat ini terdampak.

Dandim 1205 Sintang yang juga selaku Dansatgas Batingsor Kabupaten Sintang, Letkol Inf Kukuh Suharwiyono membenarkan hal tersebut.

“Untuk masyarakat terdampak banjir terjadi penambahan, saat ini sudah di angka 47.307 jiwa dengan jumlah KK sebanyak 13.111,” terangnya, Jumat (14/10/2022).

Dikatakannha, saat ini ada tiga titik tempat pengungsian yang sudah disiapkan, yakni di Kantor Kwarcab Pramuka Sintang, Surau Al-Ikhlas Kelurahan Ladang, SDN 18 Kelurahan Ladang.

“Masyarakat di sepuluh kecamatan terus kita lakukan pemantauan dilapangan dengan berkoordinasi dengan seluruh pihak, baik itu BPBD, camat, lurah, kades serta instansi terkait lainnya,” ujar Kukuh.

Lebih lanjut disampaikannya, untuk total masyarakat yang mengungsi dari puluhan ribu jiwa yang terdampak, sementara tercatat 75 orang.

Sementara itu terlihat di lokasi pengungsian di Kantor Kwarcab Pramuka Sintang, terdapat 57 orang yang sudah ditangani. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

26 mins ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

1 hour ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

1 hour ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

11 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

16 hours ago