Gubernur Sutarmidji Siap Dorong Kalbar Miliki Fakultas Kedokteran Gigi

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Pengurus Besar Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Pusat, Usman Sumantri berharap Pemerintah Provinsi Kalbar bersama Universitas Tanjungpura untuk membuka satu Fakultas Kedokteran Gigi di universitas negeri yang dimiliki oleh masyarakat Kalbar. 

Dorongan tersebut, disebabkan jumlah dokter gigi yang melayani masyarakat Kalbar saat ini masih dikategorikan sangat kurang. 

“Alangkah baiknya Kalbar punya Fakultas Kedokteran Gigi, karena jumlah dokter gigi di Kalbar masih kurang, namun kalau dilihat dari SDM sudah lengkap, untuk menjadi dosen. Tinggal bagaimana nanti Pemerintah Provinsi Kalbar bersama-sama Universitas Tanjungpura merancang Fakultas/Prodi Kedokteran Gigi,” ujarnya.

Hal itu disampaikan Usman saat memberikan kata sambutan pada kegiatan Seminar dan Pelantikan Pengurus Wilayah PDGI dan Cabang PDGI se-Kalbar di Hotel Golden Tulip Pontianak, Sabtu (01/10/2022).

“Untuk sementara memang masih moratorium, tapi saya berjanji bersama PB PDGI lainnya untuk bertemu dengan bapak Mendikbud Ristek agar membuka moratorium tersebut demi meningkatkan pertumbuhan SDM di Kalbar,” sambungnya.

Sementaraa itu, Gubernur Kalbar Sutarmidji mengapresiasi dan menyambut baik usulan tersebut. Sutarmidji mengungkapkan, Pemerintah Provinsi Kalbar akan melakukan koordinasi lebih lanjut dengan Rektor Universitas Tanjungpura terkait pembukaan Fakultas Kedokteran Gigi. 

Dirinya pun menilai, untuk jumlah pengajar (dosen) di fakultas tersebut, provinsi Kalbar banyak memiliki dokter-dokter gigi yang memiliki pengalaman yang cukup baik.

“Masalah pembukaan Fakultas Kedokteran Gigi akan saya bicara dengan Rektor Universitas Tanjungpura. Karena sebetulnya, jumlah pengajarnya sudah cukup dan memiliki pengalaman yang baik serta peralatannya pun untuk praktek saya rasa tidak masalah,” ungkap Gubernur Kalbar.

Tak hanya itu saja, Gubernur Sutarmidji juga berharap kepada seluruh dokter gigi yang di kalbar untuk melakukan berbagai inovasi dalam bidangnya, agar bisa menumbuhkan tingkatan SDM di Kalbar mampu bersaing dengan daerah lain.

“Saya berharap kedepan, semua dokter gigi di Kalbar bisa berinovasi, supaya Provinsi Kalbar khususnya di bidang perawatan gigi, estetika gigi, dan sebagainya itu bisa menjadi pilihan daerah lain, bahkan negara lain bisa kesini (Kalbar),” katanya.

“Saya melihat ahli dokter gigi sudah banyak di Kalbar, bahkan ada satu dokter gigi yang sangat ahli membuat warga dari daerah atau negara lain datang ke Kalbar untuk berobat giginya disini,” ungkap orang nomor satu di kalbar ini.

Berdasarkan data SDM Kesehatan di Kalbar, jumlah Dokter Gigi sebanyak 253 orang yang tersebar di fasilitas kesehatan seluruh kabupaten/kota di wilayah Kalbar.

“Berdasarkan informasi yang kami terima, kebutuhan jumlah dokter gigi di kalbar sebesar 711 orang dan baru tersedia 253 orang dokter. Mudah-mudahan kita bisa memiliki Fakultas Kedokteran Gigi di Kalbar,” harap Sutarmidji. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Peduli Dunia Pendidikan, Iriana Jokowi Beri Penghargaan ke Jubaidah

KalbarOnline, Solo - Jubaidah, seorang ibu rumah tangga di Kalbar yang menghabiskan sebagian waktunya untuk…

55 mins ago

Obat Anti Hipertensi Harus Tetap Diminum Seumur Hidup

KalbarOnline, Pontianak – Hari Hipertensi Sedunia diperingati setiap tanggal 17 Mei setiap tahunnya. Hari ini…

4 hours ago

Dua Atlet Kalbar Raih Medali di Kejurnas PPLP Manado

KalbarOnline, Manado - Dua atlet Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) Provinsi Kalimantan Barat…

4 hours ago

Pj Kepala Daerah yang Mau Maju Pilkada Harus Mengundurkan Diri

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson menyampaikan bagi Pj kepala daerah…

4 hours ago

Pontianak Pamerkan Berbagai Kerajinan Khas di Expo Dekranas Solo

KalbarOnline, Solo - Berbagai kerajinan khas Kalimantan Barat (Kalbar) dipamerkan dalam Expo HUT ke-44 Dewan…

18 hours ago

Mengungkap Keindahan Danau Sentarum: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kalimantan Barat, tanah yang kaya akan keindahan alam, menyimpan sebuah permata…

18 hours ago