Categories: MelawiOtomotif

Dipimpin Bupati Dadi, Kapolres Lepas Tim IOF Melawi ke Temajo

KalbarOnline, Melawi – Kapolres Melawi, AKBP Sigit Eliyanto Nurhanjanto melepas Tim Off Road Federation (IOF) Kabupaten Melawi menuju Temajo, Kabupaten Sambas, di Halaman Mapolres Melawi, Kamis (22/09/2022).

Tim IOF Kabupaten Melawi ini akan mengikuti Rally Wisata Bhakti Bhayangkara Khatulistiwa dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Lalu Lintas ke-67 yang jatuh pada tanggal 22 September 2022.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Melawi berharap kepada Tim IOF Kabupaten Melawi untuk dapat mengikuti kejuaraan tersebut secara optimal dengan tetap menjaga kekompakan selama mengikuti kegiatan tersebut.

Selain itu, lanjut Sigit, semangat dan sportivitas yang tinggi juga harus ditunjukkan selama kegiatan dan bisa memberikan prestasi yang terbaik bagi Kabupaten Melawi.

Sementara itu, Tim IOF Kabupaten Melawi yang dipimpin langsung Bupati Melawi Dadi Sunarya Usfa Yursa, menyampaikan ucapkan terima kasih kepada jajaran Polres Melawi yang telah mendukung keberangkatan Tim IOF Kabupaten Melawi ke Temajo.

“Kegiatan ini juga sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan bagi peserta yang mengikuti rally ini serta menjadi kebanggaran tersendiri bagi IOF Melawi. Berharap ajang ini tetap terus dapat dilaksanakan,” tuturnya. 

Pelepasan tim turut dihadiri Wakapolres Melawi, para kabag, kasat dan sejumlah perwira di Polres Melawi. (BS)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

7 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

8 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

8 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

8 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

12 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

15 hours ago