Categories: NasionalSosBud

Sekda Harisson: Jiwa Kepemimpinan OSO Tidak Perlu Diragukan

KalbarOnline, Pontianak – Ketua Umum DPP Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Oesman Sapta Odang (OSO) dikukuhkan memimpin Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gebu Minang periode 2022-2027.

Ia terpilih kembali secara aklamasi untuk kedua kalinya sebagai Ketua Umum Gebu Minang pada Musyawarah Nasional VII (Munas VII) Mei 2022 lalu.

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalbar, Harisson mengungkapkan, jiwa kepemimpinan dan pengalaman OSO sebagai tokoh nasional sudah sangat tidak diragukan.

Pengukuhan OSO sebagai Ketua Umum DPP Gebu Minang pun diyakininya mampu memimpin seluruh warga Minang untuk terus membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Jiwa kepemimpinan dan pengalaman Pak OSO sudah sangat tidak diragukan lagi, Pak OSO mampu memimpin seluruh warga Minang untuk terus membangun NKRI,” ucap Sekda Kalbar Harisson.

Harisson menjelaskan, Gebu Minang merupakan organisasi yang sangat besar dan ada hampir di seluruh provinsi di Indonesia.

Ia mengharapkan, Gebu Minang, pemerintah daerah serta pemangku kepentingan dapat terus bersinergi dalam upaya memajukan serta mengembangkan ekonomi, terutama di Provinsi Kalbar. 

“Sejalan dengan salah satu misi Gebu Minang yakni membangun ekonomi masyarakat perantauan maupun masyarakat yang ada di kampung halaman,” katanya.

Harisson mengungkapkan, penguatan adat dan budaya juga menjadi sangat penting untuk terus digencarkan.

Terlebih dalam menghadapi pengaruh globalisasi seperti sekarang maka kompetensi dan persaingan senantiasa akan berhadapan dengan adat dan budaya. 

“Penguatan adat dan budaya Minangkabau sesuai filosofi Adat Basandi Syara’, Syara’ Basandi Kitabullah di ranah dan rantau,” katanya. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

34 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

39 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

50 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago