Jadikan PLUT Diskop UKM Provinsi Sebagai Kampus Pelaku UMKM di Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Kalbar akan menjadikan Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) sebagai rumah besar atau kampus bagi para UMKM di Kalbar. 

Konsultan Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Diskop UKM Provinsi Kalbar, Suherman mengatakan PLUT adalah pusat terpadu yang memiliki 8 tugas, diantaranya untuk pendampingan bidang kelembagaan, pemasaran, IT, SDM, produksi, jaringan kerjasama dan pembiayaan. 

“Jadi ini (PLUT) Diskop UKM Provini kedepan akan menjadi Kampus UKM . PLUT ini akan menjadi rumah besar bagi UMKM,” kata Suherman kepada awak media, Minggu (18/09/2022).

Dengan kata lain, petugas PLUT akan ikut mendorong UMKM, khususnya yang baru merintis, untuk bagaimana bisa mendaftarkan perizinan dan lainnya.

“Misalnya kalau kuliner, bagaimana dia  mendapatkan label halal, pada produk kecantikan dan herbal atau obat bagaimana mendorong mereka untuk mendapat surat izin halal dari BPOM. Pelaku UMKM agar bisa mendaftarkan merek dagang atau HAKI,” terang Suherman.

Selain itu, sesuai Permen PP nomor 7 Tahun 2021, bahwa sekarang pemerintah bukan hanya memberikan berupa umpan, tapi juga pancing. Karena diharapkan kemandirian pelaku UMKM. 

Ia mengatakan, pelatihan dan cara mendapatkan legalitas secara mudah dengan OSS merupakan salah satu bantuan yang sangat mempermudah UMKM. Kemudian dari sisi pemasaran, para pelaku bisa masuk ke portal lelang atau marketplace maupun E-Katalog. 

“Bukan hanya semata diberikan bantuan dalam bentuk uang tapi berupa pelatihan , istilahnya mengangkat capacity building pelaku UMKM sehingga bisa berdaya saing,” maksudnya. 

“Sekarang pemerintah mulai memberikan pancingan ketika UMKM untuk mampu menjadi mandiri dan bisa berdaya saing pada produknya,” pungkas Suherman. (Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Sederet Kerajinan Ekraf Kalbar Bakal “Mejeng” di HUT ke-44 Dekranas Tahun Ini, Apa Saja?

KalbarOnline, Pontianak- Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) terus mematangkan kesiapan menghadapi…

1 hour ago

Terpilih Aklamasi, Daniel Tangkau Lanjut Pimpin Ikadin Kalbar 2024 – 2028

KalbarOnline, Pontianak – Daniel Edward Tangkau kembali terpilih sebagai Ketua Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) Provinsi…

11 hours ago

Ramai-ramai Kritik Hasyim Asy’ari, Statemen Caleg Terpilih Boleh Nyalon Pilkada Bisa Jadi Problem Demokrasi dan Konstitusional

KalbarOnline, Nasional - Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) mengkritik argumentasi Ketua KPU RI, Hasyim…

12 hours ago

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

1 day ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

1 day ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

1 day ago