Promosikan Potensi Daerah, Pemkab Kubu Raya Ikuti Jogja Craft Indo

KalbarOnline, Sleman – Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo turut menghadiri pembukaan Jogja Craft Indo di Sleman City Hall Yogyakarta, Jumat (16/09/2022).

Jogja Craft Indo merupakan pameran perdagangan, UMKM, pariwisata, ketahanan pangan dan investasi yang digelar selama tiga hari, mulai 16-18 September 2022, di Sleman City Hall. 

Wabup Sujiwo mengatakan, keikutsertaan Kabupaten Kubu Raya di pergelaran Jogja Craft Indo bertujuan mengenalkan potensi dan produk unggulan daerah di tingkat nasional. 

Sujiwo menyatakan, partisipasi Kubu Raya pada Jogja Craft Indo ini sangatlah strategis. Sebab menurutnya, pameran tersebut juga menjadi forum bagi adanya interaksi bisnis yang dapat meningkatkan pemasaran–yang tidak saja di dalam negeri–tapi juga di luar negeri. 

“Mudah-mudahan tujuan utama supaya produk kita dikenal dan kemudian bisa mendapatkan pasar dapat terwujud. Sehingga para pelaku UMKM di Kubu Raya ini mempunyai market yang jelas ke depannya dan berbagai produk kita dikenal oleh daerah lain,” tuturnya. 

Pelaksana Tugas Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Kubu Raya, Maria Agustina mengatakan, bahwa dalam pameran ini, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya tidak menjual langsung produk yang dipamerkan kepada pengunjung yang datang. 

Sebab, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu selaku dinas yang mempromosikan potensi dan produk unggulan daerah lebih berupaya memperkenalkan dan memfasilitasi antara pembeli dan produsen.  

“Nah, makanya di sini kami hanya membawa tester-tester dan contoh-contoh produk unggulan kita baik dari UMKM maupun dekranasda. Dan di sini juga kita mencoba mengenalkan potensi Kabupaten Kubu Raya–khususnya tema kali ini kita angkat tentang mangrove yang menjadi unggulan di Kubu Raya,” jelasnya. 

Karena itu, lanjutnya, yang menjadi prioritas adalah memperkenalkan daerah dan potensi-potensi unggulan daerah termasuk beragam produk UMKM yang ada. 

“Walaupun ada beberapa produk kita yang terkesan mirip dengan sejumlah produk dari daerah lain, kita tetap yakin dan optimistis bahwa produk-produk kita punya kekhususan sendiri,” katanya.

“Tadi ada beberapa pengunjung pameran yang tertarik dengan miniatur sampan menanjak produk kita. Selain itu juga ada beberapa yang mencoba coklat kita dan mereka mengakui bahwa coklat kita rasanya tidak kalah dengan coklat produksi daerah lain,” ungkap Maria. 

Lebih lanjut Maria juga menyampaikan, jika di ajang Jogja Craft Indo ini, pihaknya membuka akses komunikasi antara calon pembeli dengan para pelaku UMKM di Kubu Raya.

“Nah, ini yang kita harapkan bahwa masyarakat mengenal dulu tempat kita dan kalau mereka berminat, mungkin dalam kapasitas cukup besar, kita memberikan identitas para UMKM kita di mana nanti mereka bisa berkomunikasi secara langsung,” pungkasnya. (Rilis/Jau)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

3 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

6 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

7 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

7 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

8 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

8 hours ago